Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Fitur iOS 17 yang Bakal Hadir di iPhone, Ada Poster Kontak dan Mode StandBy

Kompas.com - 06/06/2023, 16:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

7. Mode StandBy

Ketujuh, fitur iOS 17 adalah mode StandBy. Fitur ini memungkinkan layar iPhone tetap menyala untuk menampilkan konten sederhana (seperti jam, kalender, atau foto) secara penuh, saat iPhone sedang terhubung dengan cas.

8. Aplikasi Journal

Ilustrasi aplikasi Journal di iOS 17.Apple Ilustrasi aplikasi Journal di iOS 17.

Kedelapan, iOS 17 membawa aplikasi baru bernama Journal. Aplikasi Journal dapat merangkum momen dari foto, musik, atau lokasi secara otomatis dan meminta pengguna untuk menuliskan ingatannya atas momen tersebut.

9. Reaksi animasi di FaceTime

FaceTime juga mendapatkan pembaruan fitur di iOS 17. Salah satunya adalah fitur reaksi animasi ketika melakukan panggilan video. Reaksi animasi itu bisa muncul secara otomatis dari gestur tertentu yang dilakukan pengguna.

Baca juga: MacBook Air 15 Inci Meluncur, Seri Air dengan Layar Terbesar

10. Kunci tab Private di Safari

Fitur iOS 17 juga menyasar Safari. Salah satu fitur iOS 17 di Safari adalah kunci pada tab mode Private. Pengguna bisa menambahkan kunci atau kata sandi untuk mengakses tab Private, sehingga tidak mudah dibuka oleh orang lain.

Itulah daftar fitur iOS 17 yang bakal hadir di iPhone. Sebagai informasi tambahan, meski sudah dikenalkan Apple di WWDC 2023, iOS 17 sejatinya belum dirilis ke pengguna secara umum.

Saat ini, Apple masih menggelontorkan iOS 17 versi Developer Beta untuk pengujian. Selanjutnya, pada Juli nanti, iOS 17 versi Public Beta bakal dirilis. Untuk iOS 17 versi Stable yang bisa dipakai pengguna umum, kemungkinan dirilis antara September hingga November.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com