Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelebihan Threads Dibanding Twitter, Bisa Bikin Postingan dengan Karakter Lebih Panjang

Kompas.com - 06/07/2023, 18:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Setelah ditunggu-tunggu, Threads akhirnya rilis pada hari ini, Kamis (6/7/2023). Banyak pengguna yang telah menantikannya dan menggadang Threads bakal mampu menggantikan Twitter.

Beberapa waktu lalu, Twitter cukup membuat kecewa banyak pengguna dengan kebijakannya membatasi jumlah twit yang bisa dibaca per hari. Twitter sudah berkali-kali mengeluarkan kebijakan yang membatasi aktivitas pengguna.

Baca juga: Mengenal Threads, Aplikasi Media Sosial Baru Buatan Facebook yang Mirip Twitter

Sebagai buntut dari kebijakan Twitter itu, pengguna ramai menggaungkan Threads sebagai alternatif. Threads memiliki layanan yang mirip dengan Twitter. Namun, Threads juga memiliki sejumlah kelebihan.

Lantas, apa kelebihan Threads dibanding Twitter? Bila tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, berikut adalah penjelasan mengenai kelebihan Threads dibanding Twitter.

Kelebihan Threads dibanding Twitter

Untuk diketahui, Threads adalah aplikasi media sosial baru dengan layanan percakapan berbasis teks. Threads juga bisa dibilang merupakan aplikasi microblogging (berbagi konten berisi pesan teks singkat).

Threads merupakan aplikasi microblogging buata Meta (induk perusahaan Facebook, Instagram, dan Meta) dikembangkan langsung oleh tim Instagram. Secara umum, fitur dan tampilan Threads mirip dengan Twitter.

Tampilan Threads cukup sederhana dengan antarmuka yang didominasi warna hitam dan putih. Di Threads, terdapat lima menu utama, yang meliputi menu halaman linimasa, menu pencarian, menu pembuatan postingan, menu aktivitas, dan menu profil pengguna.

Di menu halaman linimasa, setiap postingan terdapat beberapa tombol tindakan yang mirip dengan di Twitter. Tombol tindakan pada postingan itu meliputi tombol “Reply”, tombol “Repost/Quote”, tombol “Like”, dan tombol “Share”.

Threads juga memiliki fitur untuk filter agar tidak menampilkan postingan dengan kata-kata tertentu di linimasa. Selain itu, masih banyak lagi fitur Threads yang mirip dengan Twitter. Meski mirip, Threads memiliki kelebihan dibanding Twitter, yang meliputi:

Bisa bikin postingan dengan karakter yang lebih panjang

Tampilan pembuatan postingan Threads yang bisa sepanjang 500 karakter.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Tampilan pembuatan postingan Threads yang bisa sepanjang 500 karakter.

Kelebihan Threads yang pertama adalah memungkinkan pengguna untuk membuat postingan dengan karakter yang lebih panjang. Di Threads, semua pengguna bisa membuat postingan sepanjang 500 karakter.

Sementara itu, di Twitter, pengguna biasa atau yang belum terverifikasi (centang biru) hanya bisa membuat postingan sepanjang 280 karakter. Sedangkan pengguna yang berbayar atau berlangganan Twitter Blue, mereka bisa membuat postingan hingga 4.000 karakter.

Peringatan istirahat sejenak bermain Threads

Tampilan fitur pengingat untuk beristirahat bermain Threads.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Tampilan fitur pengingat untuk beristirahat bermain Threads.

Kelebihan berikutnya adalah Threads mengusung fitur peringatan istirahat sejenak yang sudah ada di Instagram. Lewat fitur ini, pengguna bisa diberikan untuk beristirahat sejenak apabila telah menggunakan Threads dalam kurun waktu tertentu yang bisa dipilih.

Baca juga: Threads Instagram Tidak Perlu Bikin Akun Baru, Cukup Pakai Akun IG

Postingan pengguna biasa masih bisa muncul di linimasa publik

Tampilan linimasa publik Threads di mana postingan pengguna biasa masih bisa dijumpai dengan mudah.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Tampilan linimasa publik Threads di mana postingan pengguna biasa masih bisa dijumpai dengan mudah.

Suara atau postingan orang biasa yang belum centang biru masih bisa dengan mudah muncul di linimasa publik Threads. Postingan pengguna dengan jumlah pengikut yang masih sedikit pun bisa muncul dengan mudah di linimasa publik.

Keterbukaan linimasa ini menjadi kelebihan Threads. Pengguna jadi bisa mendapatkan atau membaca postingan dari berbagai pengguna. Beda dengan di Twitter, postingan dari pengguna terverifikasi atau Twitter Blue lebih diprioritaskan.

Tak perlu repot membuat akun baru

Tampilan proses login Threads yang terhubung dengan Instagram.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Tampilan proses login Threads yang terhubung dengan Instagram.

Untuk mengakses Threads, pengguna tak perlu membuat akun baru. Threads terhubung dengan Instagram. Jadi, pengguna bisa memakai akun Instagram untuk login di Threads. Selain itu, pengguna juga bisa mengimpor profil akun Instagramnya ke Threads.

Belum ada gangguan iklan

Kelebihan Threads yang kelima dibanding Twitter adalah saat ini Threads belum menyediakan layanan pasang iklan. Sehingga, pengguna bisa lebih lega dalam membaca postingan tanpa ada gangguan sisipan iklan seperti yang biasa muncul di Twitter.

Itulah beberapa kelebihan Threads dibanding Twitter. Di sisi lain, Threads juga masih memiliki kekurangan bila disejajarkan dengan Twitter. Contohnya, misal, Threads belum dibekali fitur kirim pesan langsung atau DM (Direct Message).

Kemudian, Threads belum menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk menelusuri tren berdasarkan tagar. Threads juga belum dibekali fitur yang memungkinkan pengguna untuk memilih dan menetapkan beberapa topik yang disukai.

Selain itu, kekurangan Threads dibanding Twitter yang berikut adalah Threads juga belum bisa membuat postingan gambar atau video yang diambil langsung dari kamera. Kondisi Threads saat ini mungkin seperti kondisi Twitter bertahun-tahun lalu.

Kekurangan ini wajar lantaran Threads baru dirilis. Ke depan, tak menutup kemungkinan Threads bakal kedatangan banyak fitur yang bisa jadi lebih unggul ketimbang Twitter.

Download Threads

Threads sudah tersedia di toko aplikasi untuk ponsel Android dan iOS. Threads belum tersedia dalam versi website. Bila hendak mencobanya, download Threads bisa dilakukan melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone).

Baca juga: Link dan Cara Download Threads Instagram di Android serta iPhone

Berdasarkan pantauan kami di aplikasi Threads, pengguna sekarang tengah ramai “berpesta” di linimasa untuk merayakan kehadiran Threads dan berharap aplikasi ini bisa lebih baik ketimbang Twitter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com