Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilantik Jadi Menkominfo, Budi Arie Kasih "Love Sign" ala Korea

Kompas.com - 17/07/2023, 11:54 WIB
Yudha Pratomo,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Budi Arie Setiadi resmi dilantik menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika per hari ini, Senin (17/7/2023).

Sampai di lingkungan Kementerian Kominfo, Budi memberi gestur "love sign" kepada wartawan yang menyambut.

Pantauan KompasTekno, Budi tiba di Kementerian Kominfo sekitar pukul 11.12 WIB. Ia disambut oleh beberapa jajaran eselon Kementerian Kominfo, di antaranya Dirjen IKP Usman Kansong dan Sekjen Kominfo Mira Tayyiba.

Tiba di kantor Kominfo, Budi menyapa sejumlah wartawan yang sudah menunggu di depan lobby. Ia juga menyempatkan diri bersalaman dengan beberapa relasi.

Baca juga: Profil Budi Arie, Menkominfo Baru Pengganti Johnny G Plate

Ia kemudian berpose "love sign", yaitu menyilangkan jempol dan telunjuk membentuk tanda hati. Tanda ini populer di antara para pencinta K-Pop. Love sign ini diartikan sebagai tanda cinta atau hati.

Setelah berpose, Budi langsung masuk ke kantor Kementerian Kominfo guna mengikuti serah terima jabatan.

Budi Arie Setiadi sendiri dilantik sebagai Menkominfo menggantikan Johnny Plate di Istana Negara. Pengangkatan Budi Arie sebagai Menkominfo baru ditetaplan berdasarkan Keputusan Presiden RI no 62P tahun 2023.

Budi Arie menggantikan Mahfud MD selaku pelaksana tugas (Plt) Menkominfo saat ini. Mahfud MD ditunjuk sebagai pejabat Menkominfo sementara menggantikan Johnny G Plate yang sebelumnya dicopot.

Nezar Patria jadi wakil menteri Kominfo

Selain Budi Arie, Jokowi juga melantik Nezar Patria sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo).

Baca juga: Profil Nezar Patria, Wakil Menteri Kominfo yang Aktif di Dunia Jurnalistik dan Aktivis Reformasi 1998

Pelantikan Nezar sebagai Wamenkominfo didasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 32 M Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Dengan dilantik sebagai Wamenkominfo, Nezar akan mendampingi Budi Arie di sisa masa bakti Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Budi Arie sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Desa (PDTT) Wamendes. Budi Arie juga dikenal sebagai pendiri dan Ketua Umum Projo, kelompok relawan pendukung Joko Widodo.

Sementara Nezar Patria sebelumnya menjabat sebagai Staf Khusus Bidang Komunikasi Menteri BUMN sejak Juni 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com