Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Playoff MPL S12 Hari Pertama, Dewa United Esports dan Rebellion Zion Pulang Duluan

Kompas.com - 12/10/2023, 10:29 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Instagram

Tentu pencapaian Dewa United Esports tidak bisa diabaikan. Hal ini mengingat tim yang digawangi Keyz dkk ini baru memulai debutnya di MPL S12 tahun ini, dan mereka langsung berhasil mengamankan posisi playoff.

Rekap match Bigetron Alpha vs Rebellion Zion

Playoff MPL S12 hari pertama kemudian dilanjutkan pertandingan antara Bigetron Alpha melawan Rebellion Zion.

Bigetron beranggotakan Xyve, Super Xorizo, Super Moreno, Super Kenn, dan Super Kyy. Sementara itu, Rebellion Zion digawangi Karss, Swaylow, Haizzamor, Vincentt, dan Audytzy.

Pada match pertama, Bigetron tampak bermain lebih bertahan, sedangkan Rebellion lebih agresif. Rebellion yang saat itu memiliki banyak gold (untuk membeli item pendukung pertempuran), mendapatkan purple buff sehingga memperlebar jarak perolehan gold.

Permainan dengan tempo pelan ini berubah pada menit ke-15, ketika Bigetron mencuri lord dari Rebellion. Pada saat itu, Bigetron menggila dan masuk ke dalam pertahanan Rebellion. Mereka memenangkan game pertama (1-0), walaupun tertinggal dalam jumlah gold dan kill.

Beralih ke game kedua, Bigetron tampil lebih menyerang, sama halnya dengan Rebellion. Keagresifan ini membuat kedua tim sering team fight, padahal pertandingan baru berjalan tiga menit.

Pada menit keenam, perebutan turtle kedua terjadi. Kedua tim yang awalnya menyerang, mulai tarik ulur dan bermain lebih hati-hati. Keduanya bertahan di jalur tengah.

Pada menit kesepuluh, Rebellion mulai masuk ke pertahanan Bigetron. Namun, serangan Rebellion masih ditahan. Rebellion pun berhasil mendapat lord dan memukul mundur Bigetron, tetapi serangan tersebut ditahan lagi.

Perebutan lord kembali terjadi pada menit ke-17. Pertempuran kedua tim memperebutkan lord membuat mereka saling kill. Akan tetapi, kini Bigetron yang mendapat lord ketiga tersebut.

Pada menit ke-20 hal menarik terjadi. Super Kenn dari Bigetron dikepung oleh empat pemain Rebellion. Walaupun dikeroyok, ia bisa lolos dengan darah yang menipis. Ia justru mengalihkan tujuan ke arah lord dan mendapatkan lord keempat.

Lord ini menghancurkan dua turret bagian dalam di pertahanan Rebellion, tetapi tidak berhasil menghancurkan tower terakhir.

Pertandingan pun berlangsung seimbang, bahkan berjalan lebih dari 42 menit.

Sebagai perbandingan, pertandingan terlama di turnamen Mobile Legends terjadi di MPL Malaysia yaitu selama 41 menit. Biasanya satu pertandingan Mobile Legends hanya berlangsung sekitar 20 menit.

Match kedua Bigetron Alpha vs Rebellion Zion di playoff MPL S12 berlangsung lebih dari 42 menit. Hal ini memecahkan rekor pertandingan terlama di turnamen Mobile Legends, yang terjadi di MPL Malaysia selama 41 menit.KOMPAS.com/Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy Match kedua Bigetron Alpha vs Rebellion Zion di playoff MPL S12 berlangsung lebih dari 42 menit. Hal ini memecahkan rekor pertandingan terlama di turnamen Mobile Legends, yang terjadi di MPL Malaysia selama 41 menit.
Untuk "merusak" keseimbangan ini, kedua tim harus bisa merebut lord untuk mendapat tenaga serang tambahan.

Lord kedelapan pun diperoleh Bigetron, yang kemudian menyerang lewat jalur tengah. Sementara itu, Bigetron menyerang dari sisi atas dan bawah.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com