Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Buat Status WhatsApp HD, Tidak Pecah dan Buram

Kompas.com - 17/06/2024, 13:35 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Sebagian pengguna mengeluhkan saat mengunggah video dan foto di status WhatsApp buram dan pecah. Status WhatsApp yang pecah ini biasanya disebabkan oleh berbagai faktor. Mulai dari kualitas foto dan video yang rendah, hingga pengaruh algoritma bawaan kompresi WhatsApp.

Adapun algoritma inilah yang akan mempengaruhi tampilan status WhatsApp. WA sendiri secara default mengatur tampilan ukuran foto dan video yang diunggah Status WhatsApp berukuran maksimal 200 KB.

Artinya, pengguna yang mengunggah foto atau video dengan ukuran lebih dari 200 KB di Status WhatsApp akan memangkas otomatis ukurannya tidak lebih dari 200 KB. Maka dari itu tak heran beberapa status yang diunggah tampak buram atau pecah.

Kendati demikian, Anda dapat mencoba beberapa cara tertentu untuk mengurangi kualitas status foto dan video yang pecah tersebut. Bagaimana tipsnya? Selengkapnya berikut ini uraiannya.

Baca juga: Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Kirim ke kontak sendiri

Cobalah untuk mengirim foto atau video tersebut ke kontak Anda sendiri terlebih dahulu sebelum membuatnya menjadi status WA. Berikut ini cara mengirim foto atau video.

  • Buka obrolan dan pilih “Saya”
  • Bagikan foto atau video yang ingin dijadikan statsu ke chat tersebut
  • Sebelum dikirim, ubah kualitas menjadi "HD" (jika tersedia).
  • Setelah terkirim, buka foto/video tersebut dan teruskan (forward) ke "Status Saya"

Kompres video dengan aplikasi Panda Video Compresson

Ilustrasi cara kompres video di Panda CompressonKompas.com/soffyaranti Ilustrasi cara kompres video di Panda Compresson

Cobalah untuk mengompres ukuran video yang ingin dijadikan status WhatsApp. Anda dapat mengompresi video dengan aplikasi Panda yang bisa diunduh di Google Play Store.

  • Unduh dan Instal Video Panda melalui Google Play Store
  • Buka aplikasi Video Panda yang sudah terinstal di ponsel Anda
  • Pilih video yang ingin dikompres, lalu klik “Next” di pojok bawah
  • Selanjutnya masuk ke halaman pengaturan ukuran video “Set Size”
  • Kemudian pilih “opsi Small File (Easy Share)”, dan klik “Compress”
  • Tunggu proses kompresi file selesai Unggah hasil video ke Status WhatsApp

Crop foto terlebih dahulu sebelum unggah ke Status WA

Selain menggunakan aplikasi ketiga untuk mengompres ukuran video atau foto, Anda juga bisa mengompres foto tanpa aplikasi dengan mudah yaitu dengan crop foto. Anda bisa memotong foto terlebih dahulu sebelum mengunggahnya ke WhatsApp.

Cara ini dapat mengurangi ukuran foto. Cukup unggah foto ke Status WhatsApp dan pilih fitur "Crop". Dengan begitu, status foto WhatsApp Anda tidak akan pecah.

Kompres foto dengan LitPhoto

Ilustrasi cara kompres foto di LitPhotoKompas.com/soffyaranti Ilustrasi cara kompres foto di LitPhoto

Bagi Anda yang ingin mengompres foto tanpa memotong bagian foto tertentu bisa menggunakan aplikasi LitPhoto yang bisa diunduh Google Play Store. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Unduh dan Instal LitPhoto di Google Play Store
  • Buka aplikasi LitPhoto
  • Selanjutnya, klik opsi “Compress Photo”
  • Pilih dan klik di kanan atas foto yang akan dijadikan status WhatsApp
  • Lanjutkan dengan mengklik “Tab Ukuran” di “Opsi Kompresi”
  • Kemudian pilih dan isi ukuran foto tidak lebih dari 149 kb
  • Setelah semuanya selesai disesuaikan, klik “Start Compressing”
  • Tunggu hingga aplikasi mengkompres foto Anda Jika selesai foto siap diunggah di Status WhatsApp

Kirim file ke penguna lalu “Share” ke status WA

Cara terakhir mirip dengan cara pertama. Namun ini bisa jadi opsi untuk membagikan status WA agar tidak buram atau pecah. Berikut ini caranya.

  • Kirim foto atau video ke salah satu kontak WhatsApp Anda
  • Tekan dan tahan foto lalu klik ikon tiga titik di pojok kanan atas
  • Pilih “Bagikan”
  • Pilih ikon WhatsApp
  • Lanjutkan dengan memilih “Status Saya”
  • Terakhir, tekan tombol panah untuk mengunggah Status WA

Baca juga: Cara Hapus Foto dan Video yang Menumpuk di Grup WhatsApp

Demikian beberapa cara membuat status WhatsApp HD agar tidak pecah dan buram. Selamat mencoba.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.

Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com