Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Restu" Kedua untuk BlackBerry Passport

Kompas.com - 12/08/2014, 13:31 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - Smartphone kotak, BlackBerry Passport sudah mendapatkan sertifikasi dari GCF (Global Certification Forum). 

Pemberian sertifikasi GCF untuk BlackBerry Passport itu pertama kali ditulis oleh akun Twitter resmi GCF (@GCF_Certified) pada 31 Juli 2014 lalu.

GCF adalah lembaga independen yang mengeluarkan sertifikasi yang menjamin agar sebuah perangkat bisa beroperasi dengan beragam perangkat mobile dan jaringan.

Di halaman web resmi GCF, sertifikasi untuk BlackBerry Passport tertulis telah dikeluarkan pada 30 Juli 2014 dan dipublikasikan pada 8 Agustus 2014.

Yang menarik, GCF menuliskan perangkat smartphone BlackBerry tersebut dengan ejaan "PassPort" dengan kedua huruf P kapital. Kemungkinan, begitulah cara BlackBerry memberi label smartphone kotaknya itu.

Sebelumnya, BlackBerry Passport telah lolos uji FCC (Federal Communications Comission) pada awal Agustus ini.

Dengan telah mengantongi kedua sertifikasi tersebut, menurut Phone Arena, waktu peluncuran BlackBerry Passport yang direncanakan pada bulan September ini masih sesuai dengan jadwal, tidak ada penundaan.

BlackBerry Passport seperti diberitakan sebelumnya, akan mengusung desain bodi berbentuk kotak dengan tombol fisik khas BlackBerry.

Perangkat tersebut akan dilengkapi layar 4,5 inci dengan resolusi 1440 x 1440. Spesifikasi teknis lain, BlackBerry Passport mengusung prosesor quad-core Snapdragon 800 dengan RAM 3 GB dengan OS BlackBerry 10.3.

Spesifikasi di atas disebut sebagai spesifikasi perangkat BlackBerry yang paling powerful hingga kini. BlackBerry juga menjanjikan baterai Passport dengan kapasitas 3450 mAh akan mampu bertahan seharian penuh tanpa harus diisi ulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

Gadget
Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Internet
SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 'Preset' Game

SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 "Preset" Game

Gadget
HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

Gadget
Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Software
Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Software
Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com