Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan CEO Apple, Berapa Gaji Bos Samsung?

Kompas.com - 01/04/2014, 10:50 WIB
Aditya Panji

Penulis

Sumber Reuters
KOMPAS.com — Co-CEO dan Kepala Bisnis Perangkat Mobile Samsung, JK Shin, menerima paket kompensasi sebesar 5,8 juta dollar AS (sekitar Rp 65 miliar) pada tahun 2013. Angka tersebut mengalahkan bayaran yang diterima CEO Apple, Tim Cook.

Dalam sebuah laporan resmi, Samsung mengatakan bahwa paket yang diterima Shin tersebut sudah termasuk gaji pokok sebesar 1,09 juta dollar AS dan 1,5 juta dollar AS untuk insentif dan bonus kinerja.

Sebagai perbandingan, CEO Apple Tim Cook menerima 4,250 juta dollar AS pada tahun 2013 atau naik dari pendapatannya sebesar 4,170 juta dollar AS pada 2012.

Kendati demikian, Cook memiliki gaji yang terpisah dengan hibah saham tahunan Apple, sementara Shin tidak memiliki opsi saham di Samsung.

Shin terbilang sukses dalam memimpin bisnis perangkat mobile Samsung. Sejak dipimpin oleh Shin pada 2009, Samsung meluncurkan ponsel pintar dan tablet seri Galaxy yang membantu perusahaan Korea Selatan dalam menggeser bisnis perangkat mobile Apple. Kini Shin juga memperluas bisnis mobile Samsung dengan membuat jam tangan pintar.

Namun, saat dipimpin oleh Shin pula, Samsung terjebak dalam litigasi hak paten dengan Apple di beberapa negara. Produk seri Galaxy digugat oleh Apple karena dinilai meniru tampilan dan fitur yang ada di iPhone dan iPad.

Shin bukanlah petinggi yang mendapat gaji terbesar di Samsung. Di atasnya masih ada CEO dan Chairman Samsung, Kwon Oh-hyun, yang juga memimpin bisnis komponen, menerima sekitar 6,35 juta dollar AS pada 2013.

Sementara Co-CEO ketiga Samsung, Yoon Boo-keun, yang memimpin bisnis produk elektronik untuk konsumen, menerima sekitar 4,77 juta dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

e-Business
Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com