Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mendaftar WhatsApp Bisnis untuk UMKM

Kompas.com - 10/04/2023, 03:30 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - WhatsApp Business menjadi salah satu media ampuh yang banyak dipilih para pelaku usaha untuk menjangkau konsumennya. Tak hanya para pemilik perusahaan menengah ke atas namun WhatsApp Bisnis juga cocok digunakan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Dengan memanfaatkan WhatsApp Bisnis pemilik UMKM dapat mengoptimasi profil bisnisnya lewat informasi bisnis yang lengkap. Mulai dari kategori usaha, jam operasional, hingga situs yang dimiliki.

Apabila Anda tertarik menggunakan WhatsApp Bisnis, berikut ini cara mendaftar WA bisnis untuk pemilik UMKM.

Baca juga: Serupa tapi Tak Sama, Ini Bedanya WhatsApp Business dan WhatsApp Business Platform

Syarat mendaftar WA bisnis

  • Menggunakan nomor telepon seluler atau nomor telepon kabel (tetap) yang Anda miliki.
  • Nomor telepon yang sedang Anda daftarkan harus dapat menerima panggilan telepon atau SMS
  • Pastikan Anda menggunakan nomor telepon yang didukung. Nomor telepon yang tidak didukung tidak dapat didaftarkan di WhatsApp dan meliputi VoIP, nomor bebas pulsa, nomor premium berbayar, nomor akses universal (UAN), nomor pribadi
  • Menonaktifkan pengaturan atau aplikasi pemblokir panggilan, dan penonaktif tugas (task killer)
  • Jika Anda mendaftar melalui telepon seluler, telepon Anda harus memiliki koneksi Internet melalui paket data atau Wi-Fi.
  • Apabila telepon sedang roaming atau memiliki koneksi buruk, proses pendaftaran mungkin tidak akan berjalan. Coba buka https://www.whatsapp.com/business/ di browser Internet telepon seluler untuk mengetahui apakah telepon terhubung ke Internet
  • Jika Anda mendaftar melalui nomor telepon kabel, ketuk “Panggil Saya” untuk menerima kode pendaftaran melalui panggilan telepon

Cara mendaftar WhatsApp Bisnis untuk UMKM

  • Unduh dan instal aplikasi WhatsApp Business di Google Play Store atau App Store
  • Masukkan nomor telepon Anda
  • Pilih negara. Daftar akan mengisi kode negara di kotak sebelah kiri secara otomatis.
  • Masukkan nomor telepon Anda di kotak sebelah kanan. Jangan masukkan angka nol (0) di depan nomor telepon
  • Ketuk Selesai untuk menerima kode pendaftaran
  • Jika diminta, Anda juga dapat mengetuk Hubungi Saya untuk menerima kode tersebut melalui panggilan telepon
  • Masukkan kode pendaftaran enam digit yang Anda terima melalui SMS atau panggilan telepon

Cara mengatasi tidak menerima kode enam digit lewat SMS

Saat mendaftar WA bisnis Anda akan diarahkan untuk memasukkan kode enam digit sebagai verifikasi. Namun tak jarang kode tersebut tak kunjung muncul. Maka dari itu Anda dapat mengatasinya dengan beberapa cara berikut ini.

  • Pilih opsi "Panggil Saya" untuk meminta panggilan. Ketika Anda menerima panggilan, mesin suara otomatis akan memberi tahu kode pendaftaran enam digit. Kemudian masukkan kode ke WhatsApp Bisnis
  • Matikan telepon selama 30 detik, lalu nyalakan kembali
  • Coba untuk menghapus aplikasi WhatsAppp Business dan menginstal ulang
  • Periksa sinyal seluler dengan mengirim SMS percobaan dari telepon lain ke nomor telepon yang sedang Anda daftarkan
  • Cek kembali nomor telepon yang Anda masukkan di aplikasi WhatsApp Business, termasuk kode negara

Baca juga: Fitur Direktori WhatsApp Business Hadir di Indonesia, Toko di WA Makin Gampang Dicari

Demikian cara mendaftar WhatsApp Business untuk UMKM. WA bisnis juga memiliki beberapa fitur yang dapat memaksimalkan profil bisnis Anda. Selengkapnya dapat Anda ulas di tautan berikut ini. Semoga membantu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

e-Business
Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Software
Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Software
Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

e-Business
2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

e-Business
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

Game
Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Software
Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Software
Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Gadget
Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Internet
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Gadget
Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

e-Business
5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

Game
Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com