Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo Pamer Kemampuan Foto Portrait Reno 10 Series Jelang Peluncurannya di Indonesia

Kompas.com - 02/08/2023, 14:45 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Oppo memastikan akan meluncurkan Reno 10 seris di Indonesia 8 Agustus mendatang. Jelang peluncurannya, Oppo memamerkan kemampuan foto wajah alias "portrait" dari Reno 10 series.

Hasil foto portrait Reno 10 series dipamerkan dalam kampanye "1000 Portraits of Dreams" dalam sebuah acara yang digelar di Oppo Gallery, Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (2/8/2023).

Seperti namanya, kampanye ini memajang 1.000 foto wajah alias "portrait" yang diambil menggunakan kamera ponsel terbaru Oppo Reno 10 Series.

Head of Public Relation Oppo Indonesia, Baskoro Adiwiyono mengatakan bahwa kampanye ini digelar Oppo untuk menegaskan bahwa ponsel Reno Series memang ditujukan sebagai ponsel dengan kamera portrait terbaik.

"Kampanye ini juga sejalan dengan tema kemerdekaan di Indonesia kali ini, yaitu 'Terus Melaju untuk Indonesia Maju', serta menggambarkan impian, cita-cita, dan semangat masyarakat Indonesia," ujar Baskoro kepada awak media.

Baca juga: Oppo Reno 10 Series Rilis 8 Agustus di Indonesia, Intip Spesifikasinya

Lewat kampanye "1000 Portraits of Dreams", Oppo turut menggandeng beberapa fotografer dan komunitas foto di Indonesia. Salah satunya adalah fotografer fesyen ulung, Thomas Sito.

"Dalam proyek ini, saya kebagian memfoto 50 orang menggunakan Reno 10 Series dengan konsep dan kondisi lingkungan yang berbeda," ungkap Thomas.

Thomas menjelaskan bahwa dalam mengambil foto, ia menggunakan Reno 10 Pro Plus dengan mode "Portrait", tidak menggunakan mode kamera profesional alias " Pro".

"Saya menggunakan mode ini karena cukup mudah, hanya satu klik saja. Kemudahan ini juga berkat adanya fitur AI di kamera Reno 10 Series yang cukup responsif," imbuh Thomas.

Oppo Indonesia mengatakan bahwa 1.000 foto wajah yang diambil menggunakan Reno 10 Series ini akan dicetak ke dalam satu buku album besar.

Nantinya, buku ini akan dipamerkan dalam sejumlah pop-up event yang akan digelar Oppo untuk meramaikan peluncuran Reno 10 Series yang rencananya akan digelar pada 8 Agustus 2023 mendatang.

Gelar kompetisi foto berhadiah Reno 10 Pro

Ilustrasi kompetisi foto Oppo 1000 Portraits of Dreams di Oppo Gallery, Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (2/8/2023). KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi kompetisi foto Oppo 1000 Portraits of Dreams di Oppo Gallery, Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (2/8/2023).

Selain meluncurkan kampanye "1000 Portraits of Dreams", Oppo juga menggelar kompetisi foto bagi para pengguna umum. Lomba foto ini bisa diikuti untuk mendapatkan beragam hadiah menarik, mulai dari Oppo Reno 10 Pro, Reno 10, Oppo Band, dan Oppo Enco Buds 2.

Kompetisi ini akan digelar mulai 3 Agustus dan akan berjalan selama satu bulan penuh hingga 5 September 2023 mendatang.

Untuk mengikuti kompetisi foto ini, pengguna perlu mengunggah konten di Instagram Feed, Twitter, atau TikTok. Isi konten tersebut adalah foto atau video yang menceritakan apa impian mereka, serta bagaimana cara mereka untuk mencapai atau membuat impian tersebut menjadi nyata.

Baca juga: Oppo Find N2 Flip di Indonesia Dapat Update ColorOS 13.1, Ada 3 Fitur Baru

Kemudian, supaya konten tersebut bisa dilihat tim Oppo Indonesia, pengguna juga diharuskan menuliskan beberapa tagar berupa #Oppo1000PortraitsofDreams, #OppoReno10Series, dan #ThePortraitExpert, serta mengikuti sejumlah media sosial resmi Oppo.

"Pastikan juga akun media sosial pengguna tidak dibuat private supaya kontennya bida diakses," jelas Baskoro.

Nantinya, konten yang menarik akan mendapatkan hadiah utama berupa satu unit Reno 10 Pro. Informasi lengkap mengenai kompetisi foto ini bisa dilihat melalui laman resmi Oppo Indonesia berikut. Calon peserta juga bisa memantau media sosial resmi Oppo Indonesia, baik itu Instagram, Twitter, atau TikTok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com