Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

Kompas.com - 23/04/2024, 14:02 WIB
Lely Maulida,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) resmi meneken kerja sama dengan PT Starlink Service Indonesia (Starlink). Peresmian kerja sama itu ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) oleh kedua belah pihak pada Senin (22/4/2024).

Lewat kerja sama itu, Ketua Umum APJII, Muhammad Arif berharap Starlink bisa meningkatkan akses internet di Indonesia tanpa merugikan bisnis lokal. Arif juga menyebut bahwa kerja sama ini akan memberikan benefit bagi ekosistem internet di Indonesia.

Pasalnya, infrastruktur yang sudah ada di Tanah Air bisa terintegrasi dengan layanan Starlink, sehingga penyedia layanan internet (Internet Service Provider/ISP) di Indonesia bisa memperluas jangkauan dan meningkatkan kualitas layanannya.

Baca juga: Internet Starlink Milik Elon Musk Sudah Bisa Jualan ke Pelanggan Rumahan Indonesia

Dihubungi KompasTekno, Arif menjelaskan bahwa ISP lokal bisa memakai infrastruktur Starlink untuk mendistribusikan layanannya.

"ISP lokal bisa pakai infrastruktur Starlink untuk distribusi layanan," ujar Arif lewat pesan singkat, Selasa (23/4/2024).

Nantinya, layanan internet akan didistribusikan lewat teknologi Very Small Aperture Terminal (VSAT) yaitu semacam antena parabola yang bisa mengirim atau menerima sinyal satelit

Di samping itu, Starlink juga bisa memanfaatkan jaringan yang sudah tersedia di Indonesia untuk menjangkau lebih banyak pengguna di Tanah Air.

Utilisasi layanan Starlink nantinya akan direalisasikan melalui program kerja sama dengan ISP anggota APJII, yang memiliki IP Adress dan ASN (Autonomous System Number), yang dikeluarkan dari Indonesia.

Lebih lanjut Arif menilai bahwa kerja sama APJII dengan Starlink akan mengubah potret industri internet Indonesia. Sebab, menurutnya, Starlink terbukti bisa memberikan akses internet berkualias di daerah terpencil.

"Starlink telah terbukti mampu memberikan akses internet berkualitas di daerah-daerah terpencil melalui teknologi satelit low earth orbit, yang dapat memberikan konektivitas
yang cepat dan stabil bahkan di wilayah yang sulit dijangkau," kata Arif dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Selasa (23/4/2024).

"Dengan kerja sama ini, APJII berharap dapat memanfaatkan teknologi canggih ini untuk menyediakan akses internet yang lebih baik dan lebih andal bagi masyarakat Indonesia," lanjut dia.

Arif juga menegaskan bahwa Starlink terhubung ke IIX, yaitu program jaringan interkoneksi nasional yang dikelola oleh APJII, sehingga bisa meningkatkan kecepatan akses internet lokal.

Baca juga: Internet Starlink Milik Elon Musk Sudah Bisa Jualan ke Pelanggan Rumahan Indonesia

Apa itu Starlink?

Starlink merupakan layanan internet yang diselenggarakan oleh SpaceX, sebuah perusahaan penerbangan luar angkasa milik Elon Musk. Layanan internet Starlink disalurkan ke pengguna menggunakan satelit luar angkasa yang dikembangkan oleh SpaceX.

Starlink sudah dikenalkan ke publik sejak tahun 2018. Hingga kini, terdapat sekitar 5.000 satelit Starlink yang berhasil diorbitkan ke luar angkasa menggunakan roket milik SpaceX, yakni Falcon 9.

Dengan satelit tersebut, Starlink berjanji akan menyediakan layanan internet jaringan broadband berkecepatan tinggi dengan jangkauan area yang luas, bahkan pada lokasi terpencil sekalipun.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mojang Gelar Diskon 'Minecraft' Besar-Besaran, Versi Mobile Dijual Rp 19.000

Mojang Gelar Diskon "Minecraft" Besar-Besaran, Versi Mobile Dijual Rp 19.000

Game
Daftar 53 HP dan Tablet Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Android 15

Daftar 53 HP dan Tablet Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Android 15

Software
HP Hapus Lini Laptop Spectre, Pavilion, dan Envy

HP Hapus Lini Laptop Spectre, Pavilion, dan Envy

Hardware
Cara Pakai Remote di HP Xiaomi untuk TV dan AC

Cara Pakai Remote di HP Xiaomi untuk TV dan AC

Gadget
Lenovo Rilis 2 Laptop 'Copilot Plus PC' di Indonesia, Seri Yoga dan ThinkPad

Lenovo Rilis 2 Laptop "Copilot Plus PC" di Indonesia, Seri Yoga dan ThinkPad

Gadget
Menjajal Infinix GT 20 Pro, HP Gaming Rp 4 Jutaan dengan Lampu RGB

Menjajal Infinix GT 20 Pro, HP Gaming Rp 4 Jutaan dengan Lampu RGB

Gadget
Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Gadget
Samsung Galaxy S24 Ultra Bikin Nonton Konser NCT Dream dari Tribune Jauh Serasa di VIP

Samsung Galaxy S24 Ultra Bikin Nonton Konser NCT Dream dari Tribune Jauh Serasa di VIP

Gadget
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Ketiga Dimulai Hari Ini, Berikut Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Ketiga Dimulai Hari Ini, Berikut Jadwal dan Tim yang Main

Game
Oppo A60: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Oppo A60: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Gadget
Besok “Long Weekend”, Ini 5 Cara agar WhatsApp Terlihat Offline biar Tak Terganggu

Besok “Long Weekend”, Ini 5 Cara agar WhatsApp Terlihat Offline biar Tak Terganggu

e-Business
OpenAI Dituding Jiplak Suara Aktris Scarlett Johansson untuk GPT-4o

OpenAI Dituding Jiplak Suara Aktris Scarlett Johansson untuk GPT-4o

Internet
Turbulensi Singapore Airlines: Terpental ke Atas lalu Terbanting ke Bawah

Turbulensi Singapore Airlines: Terpental ke Atas lalu Terbanting ke Bawah

Hardware
Laptop Gaming Infinix GTBook Dipastikan Segera Masuk Indonesia

Laptop Gaming Infinix GTBook Dipastikan Segera Masuk Indonesia

e-Business
Fitur Baru WhatsApp Status, Ada Font dan Warna Baru Mirip Instagram Stories

Fitur Baru WhatsApp Status, Ada Font dan Warna Baru Mirip Instagram Stories

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com