Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Game Android Indonesia Dibajak Lagi

Kompas.com - 10/10/2013, 15:07 WIB
Aditya Panji

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembajakan game buatan perusahaan Indonesia kembali terjadi. Kali ini dialami oleh TouchTen asal Jakarta yang mengembangkan game berjudul Ramen Chain untuk platform Android, yang mulai tersedia di Google Play Store pada 1 Oktober 2013.

Sepekan berselang, pembajak itu memodifikasi dan mengubah nama Ramen Chain menjadi Daren Ramen Shop. Nama pengembang yang membajaknya adalah GayInTaylor569.

Pendiri dan CEO TouchTen Anton Soeharyo mengatakan, pengembang itu berusaha mengambil keuntungan atas game yang telah dipalsukan. "Kita mendapatkan bahwa game palsu ini (Daren Ramen Shop) menggunakan sistem ads malware yang mengaktifkan push notification untuk mempromosikan aplikasi lainnya, dan in-app-purchase-nya masuk ke akun developer yang bersangkutan," ujar Anton dalam email kepada KompasTekno.

Tim pengembang TouchTen merasa kecewa karena si pelaku membajak semua gaya grafis, tampilan, game play, dan sebagainya. Anton khawatir hal ini akan membingungkan beberapa pengguna yang hendak mengunduh aplikasi asli Ramen Chain.

"Game (palsu) ini menggunakan nama baik kami, memasukkan malware iklan push notification dan mencuri in-app-purchase yang kami desain. Kami berharap ini tidak berdampak lebih buruk dari yang kami kira, dan tidak banyak perangkat yang terkena serangan malware tersebut," tambah Anton.

Saat ini, tim TouchTen telah melaporkan aksi pembajakan tersebut kepada Google selaku pengelola toko aplikasi online Play Store.

Ini bukan pertama kalinya game buatan Indonesia dibajak oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Beberapa game buatan Indonesia yang pernah dibajak antara lain Infectonator 2 (buatan Toge Production), Chase Burger (Elventales Studio), dan Bar-B-Que (SmallFarm Studio).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com