Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apple Dituduh Mencuri Teknologi Kamera Ganda

Apple pertama kali menerapkan teknologi kamera ganda di iPhone 7 Plus yang dirilis tahun lalu. Fitur tersebut lantas diteruskan ke iPhone 8 Plus dan iPhone X yang muncul tahun ini.

Corephotonics mengklaim pihaknya sempat menawarkan kerja sama dengan Apple untuk membuat smartphone berkamera ganda, namun ditolak.

Masih menurut pihak penuntut, Apple kemudian mengimplementasikan fitur dual camera dimaksud secara sepihak tanpa lisensi atau izin dari Corephotonics.

Dokumen pengadilan yang diajukan Corephotonics bahkan menuliskan bahwa Apple sempat sesumbar bisa melanggar paten pihak lain semaunya tanpa konsekuensi berarti.

“Kepala negosiator Apple… mengatakan bahwa kalaupun Apple melanggar, butuh waktu bertahun-tahun dan biaya berjuta-juta dollar di pengadilan sebelum Apple bisa dipaksa membayar (ganti rugi),” sebut dokumen Corephotonics.

Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Engadget, Rabu (8/11/2017), Apple sebenarnya memiliki paten kamera ganda sendiri.

Apabila ingin menang di pengadillan, Corephotonics harus bisa membuktikan bahwa Apple tidak mengembangkan teknologi kamera ganda secara independen.

Teknologi dual camera telah lama digunakan di ponsel sebelum iPhone 7 Plus muncul, setidaknya sejak 2011 dengan kemunculan HTC Evo 3D, tapi implementasinya memang berbeda-beda antar pabrikan.

Ada pabrikan yang mengombinasikan kamera ultra wide dengan kamera standar (LG), kamera berwarna dengan monokrom (Huawei), serta kamera standar dengan kamera telephoto (Apple, Samsung, dan Xiaomi).

Corephotonics pun sudah lama mengembangkan teknologi kamera ganda. Startup ini antara lain telah berhasil mengumpulkan dana dari Samsung Ventures, Foxconn, dan MediaTek.

https://tekno.kompas.com/read/2017/11/08/16100097/apple-dituduh-mencuri-teknologi-kamera-ganda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke