Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perkara Facebook Simpan Data Telepon dan SMS Berlanjut ke Pengadilan

Sebanyak tiga pengguna Facebook Messenger melayangkan gugatan ini, setelah mengetahui data panggilan telepon dan SMS-nya dicuri. Mereka menyatakan bahwa Facebook telah melanggar hukum, termasuk hak privasi pengguna.

Laporan ini diterima oleh pengadilan federal di Distrik Utara California. Dalam gugatan tersebut, tiga pengguna itu juga menyebutkan media sosial ini telah melanggar Undang-Undang Konsumen California, akses data komputer, serta hak privasi konstitusi California.

Dilansir KompasTekno dari CNet, Kamis (29/3/2018), juru bicara Facebook sejatinya sejak awal telah mengatakan bahwa layanan media sosial tidak mengumpulkan informasi panggilan maupun SMS, dan menyangkal data tersebut dijual pada pihak ketiga.

Mereka berdalih kebocoran tersebut disebabkan oleh aplikasi pihak ketiga yang tak bertanggung jawab.

Facebook tak cuma menyimpan alamat e-mail dan kontak telepon pengguna, tetapi juga riwayat atau rekam jejak panggilan telepon dan SMS dari ponsel Android. Hal ini terungkap berdasarkan laporan beberapa pengguna yang mengunduh semua data pribadi dari akun Facebook-nya.

Pengguna tersebut mengetahui adanya rekaman data tanggal, waktu, durasi menelepon, dan penerima panggilan dalam beberapa tahun terakhir. Kemudian lewat Twitter, mereka  melaporkan adanya kecurigaan pengambilan data tersebut karena melihat adanya rekam jejak yang detail ini.

Kemungkinan besar ketiga pengguna Facebook Messenger yang melaporkan gugatan ini juga mendapatkan informasi setelah melakukan metode serupa. Kendati demikian, belum ada tanggapan dari Facebook soal gugatan ini.

Sebelumnya Facebook pun tengah mendapat sorotan besar. Sebanyak 50 juta data pribadi pengguna Facebook dicuri dan disimpan oknum tak bertanggung jawab untuk mendukung kampanye Donald Trump di Pilpres AS 2016 lalu.

Kasus yang dinamai “ Cambridge Analytica” ini heboh di seluruh dunia dan memicu kekhawatiran masyarakat global.

https://tekno.kompas.com/read/2018/03/29/14120047/perkara-facebook-simpan-data-telepon-dan-sms-berlanjut-ke-pengadilan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke