Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Samsung Kembangkan Laptop dengan Layar yang Bisa Dilipat

Sebagaimana halnya di sektor smartphone layar lipat, Samsung bukanlah satu-satunya perusahaan yang sedang menyiapkan inovasi tersebut.

Lenovo juga dikabarkan sedang menyiapkan laptop layar lipat, begitu pula Microsoft yang entah secara sengaja atau tidak, membocorkan laptop Surface dengan layar lipat.

Samsung sendiri mengumumkan proyek laptop layar lipat dalam acara peluncuran laptop terbarunya bernama Flash, Senin (22/10/2018) kemarin.

"Seperti smartphone lipat, Samsung bekerja sama dengan produsen layar untuk mengembangkan laptop dengan layar lipat yang tidak hanya sekadar terlipat di dalam atau di luar saja, tapi menciptakan nilai dan pengalaman pengguna yang baru, di tengah-tengah tren laptop di pasaran yang juga berubah," papar Vice President Marketing PC Samsung, Lee Min-cheol.

Dilansir KompasTekno dari Korea Herald, Rabu (24/10/2018), Samsung akan mengembangkan layar AMOLED berukuran raksasa untuk laptop, berkolaborasi dengan pembuat panel.

"Samsung saat ini menjual sekitar 3,2 juta PC tiap tahun, paling banyak di Korea, Amerika Serikat, China, dan Brazil, yang secara total mendominasi 45 persen pasar PC," jawab Lee, ketika ditanya alasan Samsung masih berkutat di sektor PC, di saat bisnis tersebut makin melemah dibanding divisi mobile dan komunikasi IT.

Lee manambahkan bahwa bisnis PC masih mengambil peran utama si antara produk IT di tengah meningkatnya koneksivitas dengan perangkat mobile lain.

"Jadi, kami akan terus mengembangakan inovasi PC dengan para mitra seperti Intel, Microsoft dan KT," imbuh Lee.

Belum diketahui kapan laptop layar lipat pertama Samsung akan dirilis, sebab batas waktu peluncuran smartphone lipat yang digadang sebagai model Galaxy F, tinggal beberapa bulan lagi. Kabarnya, smartphone layar lipat Samsung akan diperkenalkan pada bulan Maret 2019.

Untuk laptop Flash yang baru diluncurkan, Samsung bekerja sama dengan Intel dengan dukungan kartu nirkabe LAN terbaru. LAN tersebut dijanjikan akan memberikan pengalaman internet lebih cepat dengan keyboard bergaya retro khas mesin tik jaman dulu.

Samsung juga bekerja sama dengan provider KT di laptop Flash untuk memberikan kecepatan internet hingga 1,7 gigabyte per detik. Dengan kecepatan itu, pengguna bisa mengunduh file lebih cepat dan menikmati konten video online dengan resolusi tinggi.

Laptop dengan bentang layar 13,3 inci ini dilengkapi dengan sistem keamanan dan sensor pemindai sidik jari, hasil kerja sama antara Samsung dengan Microsoft.

https://tekno.kompas.com/read/2018/10/24/18210027/samsung-kembangkan-laptop-dengan-layar-yang-bisa-dilipat

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke