Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Twitter Siapkan Tombol "Undo Send" untuk Batalkan Kicauan

Alih-alih menghadirkan tombol edit, Twitter diketahui tengah menyiapkan fitur baru berupa tombol undo send. Tombol ini memungkinkan pengguna untuk membatalkan twit sebelum terunggah ke lini masa.

Keberadaan fitur tersebutdibeberkan oleh Jane Manchun Wong yang kerap mengoprek fitur baru di media sosial. Temuan tersebut ia ungkap melalui sebuah kicauan di akun Twitter pribadinya.

Dari kicauan yang diunggah Wong, terlihat bahwa tombol undo send akan muncul setelah pengguna menekan tombol "tweet" untuk mengunggah kicauan.

Nantinya, akan muncul jendela kecil berisikan informasi "Your Tweet was sent" atau Twit Anda telah terkirim. Di bawah keterangan tersebut terdapat tombol undo yang di dalamnya terdapat efek garis yang berjalan.

Ketika tombol "undo" diklik, maka kiriman twit pengguna otomatis akan diurungkan dan kembali ke jendela menulis kicauan. Fitur ini sejatinya mirip dengan yang ada di platform Gmail.

Tombol undo send ini sebenarnya sudah disinggung dalam survei Twitter pada Juli tahun lalu, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Engadget, Senin (8/3/2021).

Survei tersebut berisi fitur-fitur apa saja yang dianggap penting dan kurang penting oleh pengguna. Nama fitur undo send turut hadir dalam daftar tersebut bersama fitur lainnya seperti auto responses, video publishing, badges, dan sebagainya.

Dalam survei tersebut, fitur "undo send" dideskripsikan sebagai jendela 30 detik bagi pengguna untuk menarik tweet sebelum siapa pun dapat melihatnya.

Kendati demikian, belum diketahui kapan Twitter akan secara menggulirkan tombol ini secara resmi.

https://tekno.kompas.com/read/2021/03/08/18140057/twitter-siapkan-tombol-undo-send-untuk-batalkan-kicauan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke