Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Lengkap Babak Grand Final PMPL SEA Season 4

16 tim tersebut lolos ke babak Grand Final berdasarkan jumlah poin yang diperoleh selama tiga pekan ke belakang. Adapun babak Grand Final PMPL SEA S4 ini akan dimulai hari ini, Jumat (5/11/2021) malam. 

Ada empat tim perwakilan Indonesia yang akan lolos ke babak akhir ini, yaitu EVOS Reborn, Bigetron RA, Genesis Dogma, dan RRQ Ryu.

Keempat tim ini akan bersaing dengan 12 tim asal negara lain seperti Faze Clan, 4Rivals, The Infinity, Vampire Esports, hingga Geek Fam.

Dalam babak Grand Final, ke-16 tim yang telah lolos tadi bakal bertanding di tiga peta (map) yang telah ditentukan, yakni Erangel, Miramar, dan Sanhok.

Tim yang bertanding harus mengumpulkan poin untuk mencapai puncak klasemen dan memperebutkan total hadiah sebesar 144.000 dolar AS (sekitar Rp 2 miliar).

Nantinya, tiga tim teratas di babak Grand Final ini akan menerima kesempatan untuk mengikuti turnamen PUBG Mobile Global Championship 2021 (PMGC 2021).

Seluruh sesi pertandingan grand final PMPL SEA Season 4 dapat disaksikan melalui kanal resmi PUBG Mobile Indonesia di Facebook atau YouTube.

Untuk lebih lengkapnya, berikut jadwal Grand Final PMPL SEA Season 4, beserta tanggal, waktu, dan peta yang akan dimainkan para tim yang berpartisipasi.

Jadwal babak Grand Final PMPL SEA Season 4 2021

Jumat, 5 November 2021:
- Erangel - 18:20 WIB
- Miramar - 19:45 WIB
- Erangel - 20:35 WIB
- Sanhok - 21:30 WIB
- Erangel - 22:25 WIB

Sabtu, 6 November 2021:
- Erangel - 18:20 WIB
- Miramar - 19:45 WIB
- Erangel - 20:35 WIB
- Sanhok - 21:30 WIB
- Erangel - 22:25 WIB

Minggu, 7 November 2021:
- Erangel - 18:20 WIB
- Miramar - 19:45 WIB
- Erangel - 20:35 WIB
- Sanhok - 21:30 WIB
- Erangel - 22:25 WIB

https://tekno.kompas.com/read/2021/11/05/17010077/jadwal-lengkap-babak-grand-final-pmpl-sea-season-4

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke