Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengguna iPhone Kini Bisa Buat GIF Langsung dari Kamera Aplikasi

KOMPAS.com - Twitter meluncurkan fitur baru yang memudahkan pengguna untuk membuat GIF secara langsung dari kamera aplikasi. Namun, fitur ini baru tersedia untuk pengguna Twitter versi iOS.

Secara khusus fitur ini hadir dan memungkinkan pengguna iOS membuat GIF sendiri, langsung dari kamera aplikasi Twitter versi iOS. Sehingga, pengguna tidak lagi memerlukan aplikasi pihak ketiga untuk mebuat GIF.

Fitur ini diumumkan Twitter melalui akun dengan handle @TwitterSupport.

"GIF bukan sesuatu yang baru, tetapi yang baru adalah cara Anda membuat GIF sendiri dengan menggunakan kamera dalam aplikasi (Twitter) versi iOS," demikian cuitan Twitter mengumumkan fitur ini.

Dalam unggahan itu, Twitter juga menyertakan GIF yang menunjukkan bagaimana praktik pembuatan GIF dengan iPhone. Ketika pengguna membuka menu kamera pada aplikasi Twitter, akan terlihat tombol GIF, sejajar dengan tombol untuk mengambil foto maupun video.

Meski demikian, terdapat dua tombol yang akan mengatur bagaimana GIF saat diputar. Opsi pertama adalah dengan tombol satu panah ke kanan, memungkinkan video diputar dari awal sampai akhir perekaman.

Sedangkan opsi kedua adalah tombol dengan ikon panah ganda ke kanan dan kiri, memungkinkan GIF diputar dari awal sampai akhir dan mundur ke awal lagi.

Selanjutnya, pengguna akan melihat preview (pratinjau) dari GIF yang dihasilkan dan mendapat opsi untuk melakukan perekaman ulang atau langsung mengunggahnya.

GIF yang telah dibuat pengguna nantinya akan tersimpan pada galeri ponsel pengguna.

Fitur ini untuk sementara hanya tersedia bagi pengguna iOS. Namun tidak menutup kemungkinan fitur yang sama juga diluncurkan ke Twitter versi Android.

Dihimpun KompasTekno dari Engadget, Kamis (24/3/2022), Twitter saat ini masih melihat respons dari pengguna terkait fitur ini, sehingga belum dapat memutuskan apakah fitur itu akan diperluas ke Android atau tidak.

Uji coba fitur lainnya

Selain fitur bikin GIF dari kamera aplikasi versi iOS, Twitter juga menghadirkan fitur baru untuk layanan audio Space. Kini, host Space versi iOS dapat mengambil potongan audio Space dengan durasi 30 detik dan membagikannya ke pengguna lain.

Setelah dibagikan, semua pengguna dapat mendengarkan klip audio tersebut di linimasa Twitter. Pengguna Android dan Twitter versi web juga disebut-sebut segera mendapat fitur ini.

Twitter juga berencana memperluas fitur itu ke semua pengguna, bukan hanya pengguna yang menjadi host di Space.

https://tekno.kompas.com/read/2022/03/24/12000007/pengguna-iphone-kini-bisa-buat-gif-langsung-dari-kamera-aplikasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke