Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ajang "Ramadan Berbagi THR" Vivo, Bisa Jajal V23 5G dan Nonton Turnamen PUBG

Vivo menggelar program "Ramadan Berbagi THR" sejak 20 April lalu, dan akan berlangsung hingga 24 April mendatang di Mini Atrium Gandaria City Mall, Jakarta Selatan.

Melalui program tersebut, konsumen bisa menjajal keunggulan dan beragam fitur, kamera, serta aneka teknologi terbaru yang dihadirkan oleh produk-produk Vivo, terutama untuk produk terbaru dari Vivo Y-Series dan V-Series, seperti Vivo V23 5G.

Senior Product Manager Vivo Indonesia, Yoga Samiaji mengatakan bahwa program Ramadan Berbagi THR merupakan salah satu upaya Vivo untuk menarik peminat ponsel dengan mengizinkan mereka menjajal kebolehan perangkat bermerek Vivo.

“Rangkaian kegiatan pada bulan penuh berkah ini adalah salah satu bentuk Vivo mendekatkan diri sekaligus menawarkan pengalaman langsung mencoba produk-produk yang ditawarkan Vivo," ujar Yoga dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Jumat (22/4/2022). 

"Kami berharap lewat Vivo Ramadan Berbagi THR dapat memberikan momen penuh kebahagiaan dan kemenangan pada Hari Raya kali ini,” imbuh Yoga.

Bisa jajal Vivo V23 5G

Nah, salah satu produk Vivo yang bisa dijajal melalui program yang digelar secara offline ini adalah Vivo V23 5G, ponsel Vivo yang mengadopsi desain cangkang dengan warna yang bisa berubah-ubah apabila terpapar sinar matahari.

Ponsel ini mengusung layar AMOLED 6,44 inci yang memiliki resolusi Full HD Plus (2400 x 1080 piksel) dan refresh rate 90 Hz.

Dengan spesifikasi seperti ini, layar Vivo V23 5G tentunya bisa menyuguhkan tampilan game yang jernih dan gesit dengan kualitas atau detail yang ciamik.

Pada sektor performa, ponsel ini mengandalkan chipset Mediatek Dimensity 920 5G yang disebut bisa memberikan performa tinggi dan koneksi internet ngebut, sehingga kejadian lag di dalam game bisa diminimalisir.

Chipset ini juga didukung dengan RAM 8 GB yang mendukung fitur Extended RAM hingga 4 GB, serta media penyimpanan 128 GB untuk pengalaman bermain game lebih mulus.

Ada pula fitur Dual On 5G yang memungkinkan smartphone mnggunakan koneksi 5G di dua kartu SIM secara bersamaan, sehingga pengguna bisa bermain game tanpa khawatir dihambat koneksi internet yang lemot.

Selain Vivo V23 5G, pengguna juga bisa menjajal kebolehan Vivo V23e yang ditenagai dengan chipset Mediatek Helio G96, yang juga diklaim tak kalah mumpuni untuk bermain game.

Di samping mencoba fitur-fitur dan teknologi berbagai ponsel Vivo, pengunjung juga bisa langsung membeli produk Vivo yang mereka jajal, atau produk Vivo lainnya dengan berbagai benefit khusus.

Beberapa di antaranya seperti enam bulan perpanjangan masa garansi senilai Rp 1 juta, diskon bank hingga Rp 500.000, gratis kuota internet hingga 50 GB, cicilan 0 persen, serta bebas biaya admin.

Kemudian, pengunjung juga berkesempatan untuk memenangkan tunjangan hari raya alias THR Grand Prize dari Vivo berupa Smart TV 40 inci, IT Air Purifier, Air Fryer, dan lain sebagainya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Gelar babak final kompetisi PUBG Mobile

Selain menjajal HP Vivo dan berkesempatan mendapatkan THR, pengunjung juga bisa menonton babak final dari kompetisi e-sports Vivo V23 PUBG Mobile Battle.

Sebelumnya, turnamen tersebut sudah digelar Vivo sejak Maret 2022 lalu dan sudah diikuti mencapai 200 tim e-sports amatir dari seluruh Indonesia.

Kompetisi ini digelar Vivo untuk memberikan wadah bagi para mobile gamers, khususnya para pecinta PUBG Mobile, untuk berkumpul dan mengeksplor kemampuan mereka secara profesional.

Selain itu, turnamen ini juga merupakan upaya Vivo untuk mendukung pertumbuhan industri gaming dan e-sport Tanah Air yang sedang berkembang.

Terkait turnamennya sendiri, babak final Vivo V23 PUBG MOBILE Battle akan diadakan pada hari Sabtu, (23/4/2022) dan diikuti oleh empat finalis, yaitu tim CLAVI 186 (Jakarta), ACS E-Sports (Balikpapan), Grimz Esport (Jakarta), dan More Uniqlo (Sintang).

Keempat finalis tersebut didapat dari 2 finalis yang berhasil melewati babak kualifikasi online yang berhasil mengalahkan 62 tim lainnya, serta 2 finalis dari babak kualifikasi offline yang dilakukan di 3 kota besar, yaitu Jakarta, Bandung, dan Sintang.

Dalam kompetisi ini, peserta akan bertanding secara offline menggunakan smartphone Vivo V23 5G di Mini Atrium, Gandaria City.

Jadwal pertandingan dan cara menontonnya

Kompetisi sendiri akan dimulai dengan babak semifinal dengan CLAVI 186 vs More Uniqlo, serta ACS E-Sports VS Grimz Esport.

Selanjutnya masing-masing pemenang dari babak sebelumnya akan bertanding pada babak final yang akan memperebutkan uang tunai senilai Rp 10 juta dan empat unit smartphone vivo V23 5G untuk pemenang pertama.

Sedangkan untuk pemenang kedua akan mendapatkan hadiah Rp 5 juta beserta Free Unknown Cash (UC) Voucher, alias kurs atau uang yang berlaku di dalam game PUBG Mobile.

Nah, para gamers yang tidak bisa datang secara offline bisa menyaksikan pertandingan tersebut melalui kanal YouTube resmi Vivo Indonesia dan RevivalTV pada pukul 11.00-16.00 WIB.

Dalam tayangan live streaming tersebut, Vivo juga akan memberikan ratusan UC Voucher secara cuma-cuma.

Sementara itu untuk pengunjung yang datang secara offline, Vivo bakal mengundang mereka untuk bertanding dalam gelaran "Fun Match" dengan para influencer gaming kenamaan.

https://tekno.kompas.com/read/2022/04/22/11000007/ajang-ramadan-berbagi-thr-vivo-bisa-jajal-v23-5g-dan-nonton-turnamen-pubg

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke