Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Baterai HP Cepat Habis? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

KOMPAS.com - Baterai HP cepat habis di saat momen penting cukup menyebalkan. Terlebih lagi Anda merasa tidak menggunakan ponsel terlalu intens. Tentu saja permasalahan ini cukup menganggu.

Baterai cepat habis meski tidak sering digunakan bisa jadi membuat Anda bertanya-tanya penyebabnya. Apa yang menyebabkan baterai terkuras habis? Apakah baterai memang rusak?

Meskipun bisa jadi merupakan salah satu kemungkinannya, ternyata penyebabnya tak melulu soal baterai yang rusak. Nah untuk mengetahui beberapa penyebab lainnya berikut ini KompasTekno mengulas penyebab dan cara mengatasi baterai smartphone yang cepat habis.

Penyebab baterai ponsel cepat habis

Terdapat beberapa faktor yang bisa jadi menjadi penyebab baterai HP cepat habis:

  • Kecerahan layar terlalu tinggi
  • Background aplikasi yang aktif terus menerus
  • Fitur WiFi atau hotspot yang terus aktif
  • Google Maps selalu aktif
  • Notifikasi aplikasi yang berlebihan
  • Baterai ponsel yang sudah usang atau rusak

Cara mengatasi baterai HP yang cepat habis

Apabila Anda telah menemukan penyebabnya maka berikut ini beberapa hal yang bisa dicoba.

Menurunkan kecerahan layar

Seringkali Anda menambah kecerahan layar HP terutama saat berada di luar ruangan. Tentu tujuannya agar layar tidak silau dan lebih nyaman untuk menggunakannya. Namun kecerahan layar yang terlalu tinggi memaksa kinerja baterai lebih maksimal. Sehingga daya ponsel akan lebih cepat habis.

Maka dari itu untuk menghemat daya baterai, Anda dapat menurunkan kecerahan layar ponsel . Caranya pengguna hanya menggeser atau menggulir menu dropdown di ponsel. Selanjutnya turunkan kecerahan layarnya.

Selain itu terdapat cara lain untuk menghemat baterai. Salah satunya dengan mengalihkan tampilan aplikasi ke dark mode. Lewat dark mode pengguna akan mengurangi intensitas kecerahan layar di ponsel saat menggunakannya di luar ruangan.

Untuk mengaktifkan mode gelap di beberapa aplikasi Google dapat menyimak tutorial pada tautan berikut ini. 

Di smartphone umumnya terdapat beberapa aplikasi latar belakang yang aktif. Hal ini yang terkadang membuat baterai HP lebih boros. Berikut ini cara menonaktifkannya.

  • Buka “Settings/Setelan”
  • Pilih “Aplikasi”
  • Klik “Kelola Aplikasi”
  • Pilih aplikasi yang ingin dinonaktifkan. Klik “Penggunaan data” dan geser toogle “Data latar belakang”

Menonaktifkan fitur WiFi atau Hotspot

Tak jarang pengguna akan menggunakan WiFi publik saat berada di lokasi tertentu. Setelah tidak menggunakannya terkadang pengguna terlupa untuk menonaktifkan fitur WiFi. Hal seperti ini yang tak sadar akhirnya dapat menguras daya ponsel Anda.

Begitu juga dengan hotspot smartphone yang aktif. Meski tak jarang fitur ini akan otomatis mati saat tidak digunakan, namun pengguna lebih baik langsung menonaktifkannya ketika sudah tidak digunakan. Dengan begitu baterai ponsel lebih awet dan tidak mudah habis.

Menonaktifkan aplikasi Google Maps

Akses Google Maps sering dibutuhkan ketika menggunakan aplikasi lain. Hal ini yang membuat pengguna umumnya akan selalu mengaktifkan Gmaps. Ternyata Gmaps yang terus aktif menjadi salah satu baterai ponsel lebih cepat terkuras.

Apabila Anda berada di posisi genting dan akan lebih lama menggunakan ponsel ada baiknya untuk menonaktifkan sementara Google Maps.

Cara menonaktifkan Google Maps cukup mudah. Anda hanya perlu menggeser menu dropdown di ponsel. Ketuk ikon lokasi. Kini Google Maps di ponsel Anda telah dinonaktifkan. 

Beberapa aplikasi biasanya secara otomatis memunculkan notifikasi pada ponsel. Biasanya aplikasi berita yang sering dan rutin memberikan pemberitahuan kabar terbaru lewat notifikasinya.

Apabila pengguna merasa terlalu banyak notifikasi yang menumpuk dari beragam aplikasi maka Anda dapat menonaktifkannya. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka “Settings/Setelan”
  • Pilih “Aplikasi”
  • Klik “Kelola Aplikasi”
  • Pilih aplikasi yang ingin dinonaktfikan notifikasinya
  • Pilih menu “Notifikasi”
  • Geser toogle notifkasi yang ingin dinonaktfikan

Baterai telah usang atau rusak

Apabila permasalahannya terjadi pada baterai ponsel maka pengguna bisa menuju service center untuk menangani masalah ini. Baterai telah usang atau rusak memang kerap menjadi permasalahan yang dirasakan pengguna. Terlebih lagi jika ponsel yang digunakan sudah cukup lama.

Selain itu terdapat tips lain yang bisa membantu agar daya ponsel tidak cepat habis. Salah satunya dengan menggunakan charger asli/original sesuai brand ponsel Anda. 

Tak hanya itu Anda juga bisa mengecek aplikasi mana yang paling sering digunakan dan membutuhkan daya terbesar. Dengan begitu Anda dapat mengatur penggunaannya. Cara cek konsumsi baterai aplikasi dengan cara berikut ini:

Fitur penghemat baterai juga bisa menjadi salah satu opsi dalam agar baterai ponsel tidak boros. Pilih “Penghemat baterai” di menu “Baterai dan performa”.

Sebagai informasi tutorial di atas menggunakan ponsel Redmi Note 10S. Bisa jadi letak pengaturan dan menu akan berbeda di ponsel lain. Itulah cara mengatasi baterai HP yang cepat habis. Semoga membantu.

https://tekno.kompas.com/read/2023/02/07/11150067/baterai-hp-cepat-habis-ini-penyebab-dan-cara-mengatasinya-

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Aplikasi Android Ini Ketahuan Rekam Suara Tanpa Izin Tiap 15 Menit

Aplikasi Android Ini Ketahuan Rekam Suara Tanpa Izin Tiap 15 Menit

Software
Saat Pemerintah AS Ingin Mengendalikan Al, Bagaimana dengan Kita?

Saat Pemerintah AS Ingin Mengendalikan Al, Bagaimana dengan Kita?

Internet
Review Samsung Galaxy A54 5G, HP Kelas Menengah Rasa Flagship

Review Samsung Galaxy A54 5G, HP Kelas Menengah Rasa Flagship

Gadget
OPPO Find N2 Flip Berikan Kesempatan Eksklusif untuk Bertemu Ricardo Kaká

OPPO Find N2 Flip Berikan Kesempatan Eksklusif untuk Bertemu Ricardo Kaká

Rilis
Cara Edit Transisi di CapCut TikTok agar Video Semakin Menarik

Cara Edit Transisi di CapCut TikTok agar Video Semakin Menarik

Software
Arti Kata “Cegil” yang Ramai di Twitter dan TikTok

Arti Kata “Cegil” yang Ramai di Twitter dan TikTok

Internet
5 Cara Mengatasi App Store Tidak Bisa Dibuka di iPhone dengan Mudah

5 Cara Mengatasi App Store Tidak Bisa Dibuka di iPhone dengan Mudah

Software
Masuk Musim Baru, PUBG Mobile Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis

Masuk Musim Baru, PUBG Mobile Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis

Game
XL Axiata Rilis Kartu Perdana dan Paket Internet Haji, Ini Daftar Harganya

XL Axiata Rilis Kartu Perdana dan Paket Internet Haji, Ini Daftar Harganya

e-Business
Spesifikasi dan Harga Itel S23 di Indonesia, Ponsel Murah dengan Fitur Menengah

Spesifikasi dan Harga Itel S23 di Indonesia, Ponsel Murah dengan Fitur Menengah

Gadget
Game Legendaris PS2 Ini Dirilis Ulang untuk PS5

Game Legendaris PS2 Ini Dirilis Ulang untuk PS5

Game
[POPULER TEKNO] Ponsel Itel S23 Resmi di Indonesia | Akhir Riwayat YouTube Stori

[POPULER TEKNO] Ponsel Itel S23 Resmi di Indonesia | Akhir Riwayat YouTube Stori

Internet
Army Bisa 'Foto Bareng' Suga BTS Pakai Samsung Galaxy S23 Ultra di Arena Konser

Army Bisa "Foto Bareng" Suga BTS Pakai Samsung Galaxy S23 Ultra di Arena Konser

Gadget
Antusiasme Tinggi, Samsung Tambah Stok Peminjaman Galaxy S23 Ultra untuk Penonton Konser Suga BTS di Jakarta

Antusiasme Tinggi, Samsung Tambah Stok Peminjaman Galaxy S23 Ultra untuk Penonton Konser Suga BTS di Jakarta

Gadget
Hands-on Vivo Y36 Series, Ponsel Menengah dengan Desain Mewah

Hands-on Vivo Y36 Series, Ponsel Menengah dengan Desain Mewah

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke