Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Trik Rahasia Pasang Lebih Banyak Aplikasi di Layar Depan Samsung Galaxy Z Flip 5

Salah satu peningkatan yang dibawa adalah ukuran layar sekunder (cover screen) yang lebih besar, dari 1,9 inci menjadi 3,4 inci.

Melalui layar sekunder atau layar bagian depan ini, pengguna bisa mengakses berbagai aplikasi dengan praktis, untuk melakukan berbagai aktivitas tanpa perlu membuka layar utama ponsel.

Secara default, ada lima aplikasi yang didukung dan dapat dipasang di layar sekunder, yakni Netflix, Google Maps, Messages, YouTube, Netflix, dan Spotify.

Hal itu dilakukan dengan membuka menu "Settings" > "Advanced Features" > "Labs", kemudian aktifkan opsi "Apps allowed on cover screen" (Aplikasi dapat dipasang di layar sekunder), dan pilih aplikasi yang ingin dipasang di layar sekunder.

Untuk melakukan hal itu, pengguna mesti membuka toko aplikasi untuk ekosistem Samsung Galaxy, yaitu "Galaxy Store". Langkah berikutnya, pengguna mencari aplikasi bernama "Good Lock" yang dikembangkan oleh Good Lock Labs.

Menurut Verry Octavianus selaku MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, Good Lock adalah aplikasi yang mampu mengoptimalkan layar Samsung Z Flip 5.

"Good Lock merupakan aplikasi yang membuat layar sekunder ponsel Samsung Galaxy Z Flip 5, menjadi lebih optimal," katanya dalam sela acara "Join The Flip Side Trip with Galaxy Z Fold5 | Z Flip5" di Bandung, Senin (4/9/2023).

"Kita jadi bisa transaksi M-banking, menonton video TikTok, dan membaca posting di X Twitter," imbuh Verry.

Begitu menemukan Good Lock, pengguna mengetuk tombol "Install" dan membukanya ketika proses download berakhir.

Terakhir, pilih "Launcher Widget" untuk menentukan daftar aplikasi yang ingin dipasang di layar sekunder Samsung Z Flip 5, misalnya X Twitter.

Perlu dicatat, meskipun pengguna bisa sebebas mungkin menambahkan aplikasi yang sebelumnya tak didukung ke layar sekunder, tidak semua aplikasi dioptimasikan untuk cover screen itu.

Pengguna dapat memastikan aplikasi tersebut sudah dipasang di cover screen dengan melipat ponsel tersebut, dan mencari jendela Good Lock Launcher dengan swipe layar ke kiri.

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 5

Sebagai informasi, Samsung Galaxy Z Flip 5 menghadirkan layar sekunder dengan refresh rate 60 Hz, resolusi 720 x 748 piksel, dan tingkat kerapatan 306 ppi.

Di sisi lain, layar utama Galaxy Z Flip 5 memiliki panel Dynamic AMOLED 2X 6,7 inci beresolusi Full HD Plus (2.640 x 1.080 piksel). Layar ini juga mendukung refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan (brightness) maksimum 1.600 nits, dan rasio aspek 22:9.

Smartphone lipat ini juga membawa peningkatan di bagian engsel. Samsung mengadopsi konstruksi engsel baru pada Galaxy Z Flip 5, yang membuat ponsel lipat ini memiliki desain lebih tipis, ringan, dan ringkas.

Saat tertutup, ponsel bisa tertutup lebih rapat tanpa celah, berbeda dengan Galaxy Z Flip 4.

Beralih ke jeroan, Galaxy Z Flip 5 ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy seperti di Galaxy S23 Ultra. Chipset itu dipadukan dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan (storage) 256/512 GB.

Selengkapnya, pengguna bisa menyimak spesifikasi dan harga Galaxy Z Flip 5 lewat artikel "Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Flip 5 di Indonesia".

https://tekno.kompas.com/read/2023/09/05/08020057/trik-rahasia-pasang-lebih-banyak-aplikasi-di-layar-depan-samsung-galaxy-z-flip

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke