Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nama "Taylor Swift" Paling Banyak Di-googling gara-gara Game Teka-Teki Ini

Game teka-teki itu bisa dimainkan dengan cara mengeklik ikon "brankas biru" ketika mencari nama Taylor Swift di Google Search. Kemudian, total ada 33 juta teka-teki yang harus dipecahkan oleh Swifties (sebutan fandom penggemar Taylor Swift) di seluruh dunia.

Bila seluruhnya terpecahkan, Swifties bakal mendapatkan informasi lima lagu baru yang akan ditambahkan ke album 1989 (Taylor's Version).

Puncaknya, pada 19 September 2023, nama Taylor Swift di-googling sebanyak lebih dari 200.000 kali per menit untuk wilayah Amerika Serikat saja.

Pada 19 September, nama "Taylor Swift" di-googling 10x lebih banyak dibandingkan topik lainnya termasuk mantan Presiden AS Donald Trump (lebih dari 20.000 pencarian) hingga 1989 (Taylor's Version Vault) dengan lebih dari 20.000 pencarian.

Hal ini membuat nama Taylor Swift bertengger di posisi pertama di Google Trends, menandakan topik yang paling banyak di-googling.

Dilansir dari Google, hingga Kamis (21/9/2023), sebanyak 37 juta teka-teki telah dipecahkan oleh Swifties, sehingga lima judul lagu baru pun sudah terungkap.

Kelima lagu itu adalah "Is It Over Now?", "Now That We Don’t Talk", "Say Don’t Go", "Suburban Legends’", dan "Slut!".

Untuk diketahui, album "1989" original direkam ulang Taylor Swift dengan judul "1989 (Taylor's Version) dan akan rilis pada bulan Oktober mendatang.

Lima lagu "from the vault" tersebut akan melengkapi 16 lagu yang sudah ada di album 1989 (2014). Jadi, Album 1989 (Taylor's Version) yang akan dirilis pada 27 Oktober 2023 ini akan berisi total 21 daftar lagu, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Business Insider, Kamis (21/9/2023).

Swifties masih bisa ikutan memecahkan teka-teki terkait album 1989 Taylor's Version. Bagi Anda yang penasaran dengan keseruan cara main gim teka-teki dapat mengikut tutorial berikut ini:

  • Buka peramban Google Chrome di HP atau PC.
  • Ketikkan kata kunci "Taylor Swfit" (tanpa tanda petik).
  • Nantinya pengguna akan menemukan brankas biru di pojok kanan.
  • Klik brankas biru dan nantinya akan muncul pesan suara dari Taylor Swift.
  • Anda harus menebak kata yang tersusun acak.
  • Tulis jawaban di kolom pencarian. Apabila jawaban benar, Anda akan diarahkan ke teka-teki selanjutnya.
  • Klik 'Next Puzzle' untuk melanjutkan bermain teka-teka album 1989 Taylor's Version.

https://tekno.kompas.com/read/2023/09/21/19273757/nama-taylor-swift-paling-banyak-di-googling-gara-gara-game-teka-teki-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke