Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menjajal Xiaomi 14 Ultra, HP Idaman Fotografer

Xiaomi 14 Ultra adalah ponsel teratas dari vendor tersebut yang mengedepankan kemampuan kamera hasil kolaborasi dengan pabrikan kamera legendaris asal Jerman, Leica.

Bersama dengan aneka perangkat teranyar lainnya, produk ini pun tak luput dipamerkan di booth Xiaomi di ajang eksebisi Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona, Spanyol.

Jurnalis KOMPAS.com, Oik Yusuf berkesempatan menjajalnya sejenak, ketika mengunjungi booth Xiaomi.

Punggung kulit, mirip kamera lawas

Bagian belakang Xiaomi 14 Ultra dilapis material vegan leather yang diklaim lebih tahan pemakaian alias wear resistant dibanding pendahulunya.

Layar AMOLED Xiaomi 14 Ultra tergolong lebar dengan diagonal 6,73 inci. Bobotnya yang sekitar 220 gram termasuk rata-rata dan wajar untuk ponsel seukurannya.

Bagian framenya dibuat dari logam alumunium yang diukur dari satu blok utuh (single block) sehingga diklaim memiliki ketahanan tinggi.

Urusan hardware, sudah barang tentu ponsel flagship yang menjalankan sistem operasi HyperOS ini dibekali spesifikasi kelas atas, termasuk SoC Snapdragon 8 Gen 3.

Memorinya menggunakan RAM LPDDR5X 16 GB, storage UFS 4.0 512 GB, dan baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 90 watt serta wireless fast charging 80 watt.

Kamera (belakang) idaman fotografer

Spesifikasi hardware Xiaomi 14 Ultra memang teratas, tapi relatif sama saja dengan ponsel Android flagship lainnya saat ini.

Satu keunikan yang membuat Xiaomi 14 Ultra tampil beda adalah rangkaian kamera belakangnya yang menggunakan lensa Summilux rancangan Leica, sekaligus menerapkan sejumlah mode dan filter warna dari pabrikan lensa Jerman tersebut.

Xiaomi 14 Ultra dibekali kamera utama 50 MP dengan sensor LYT-900 berukuran 1 inci. Bukan hanya memiliki dynamic range sangat luas untuk ukuran ponsel yang diklaim mencapai 14 EV, kamera utama ini juga datang dengan lensa stepless variable aperture f/1.63-f/4 (OIS).

Kamera-kamera lainnya di punggung ponsel tak kalah menarik lantaran semuanya memiliki aperture lebih lebar dibanding kamera sejenis di smartphone lain.

Misalnya saja kamera telephoto periskop dengan tingkat zoom 5x (120 mm ekuivalen full frame, OIS) yang memiliki bukaan f/2.5.

Kamera telefoto lainnya dengan tingkat zoom 3,2x (75 mm, OIS) juga dibekali lensa dengan bukaan lebar, yakni f/1.8. Demikian pula dengan kamera ultra wide berlensa f/1.8 dengan bidang pandang 122 derajat.

Berbeda dari rangkaian kamera belakangnya, kamera depan Xiaomi 14 Ultra terkesan biasa saja dengan resolusi 32 MP (f/2.0).

Aksesori Photography Kit dengan baterai ekstra

Sama seperti Xiaomi 13 Ultra sebelumnya, Xiaomi turut menyediakan aksesori Photography Kit untuk Xiaomi 14 Ultra yang akan menyulap ponsel tersebut menjadi mirip kamera digital dengan menambah handgrip dan beberapa tombol fisik.

Photography Kit untuk Xiaomi 14 Ultra kini sekaligus memuat baterai ekstra berkapasitas 1.500 mAh untuk menambah daya tahan ponsel. Rangkaian kendali tambahannya mencakup tombol shutter dan video record, zoom lever, dan control dial yang bisa dikustomisasi.

Satu tambahan lain yang tak kalah penting dari aksesori ini adalah thread filter yang mengelilingi modul kamera belakang. Gunanya adalah untuk menambah aneka filter seperti CPL atau ND dengan diameter 67 mm.

Filter thread tersebut bersifat interchangeable alias bisa diganti-ganti dengan yang memiliki warna berbeda. Ada juga decoration ring yang fungsinya lebih sebagai penghias.

Setelah lebih dulu diperkenalkan di China pekan lalu, Xiaomi 14 Ultra kini turut hadir di pasaran global dalam varian warna hitam dan putih. Banderol harganya dipatok sebesar 1.499 euro (16 GB/ 512 GB) atau sekitar Rp 25,6 juta.

https://tekno.kompas.com/read/2024/02/29/13010057/menjajal-xiaomi-14-ultra-hp-idaman-fotografer

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke