Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Berencana Membuat Toko Musik Online?

Kompas.com - 15/10/2011, 23:50 WIB

KOMPAS.com  - Lima bulan setelah memperkenalkan layanan musik cloud dengan layanan terbatas, Google mulai melakukan negosiasi dengan label rekaman besar untuk memperluas layanannya. Google berencana membuka toko musik online yang akan bersaing dengan Apple (iTunes) dan Amazon.

Menurut beberapa kalangan eksekutif musik, Google berencana membuka toko musiknya beberapa minggu ke depan. Toko musik ini kemungkinan besar akan terhubung dengan layanan cloud Google yakni Music Beta yang memungkinkan pengguna melakukan backup file musik mereka pada remote server dan bisa melakukan streaming pada perangkat bergerak.

Namun, juru bicara Google masih menolak berkomentar kepada media mengenai hal ini. Google mungkin berharap bisa membuka toko musiknya sebelum Apple mengoperasikan layanan musik cloud iTunes pada Oktober 2011 ini. Layanan cloud iTunes telah dipublikasikan sejak Juni 2011, tetapi baru dioperasikan bulan Oktober.

Negosiasi sebelumnya dengan perusahaan label rekaman besar untuk layanan “smart locker service” (sistem penyimpanan berformat web yang memudahkan link ke koleksi musik digital pengguna) memang mengalami kegagalan. Google digugat label rekaman karena tidak bisa menekan pembajakan yang terjadi setelah layanan itu dioperasikan.

Google memang belum seperti Apple yang telah memiliki lisensi musik iTunes, dimana para pengguna bisa langsung men-download lagu langsung dari master koleksi milik Apple. Amazon bahkan lebih nekat karena telah meluncurkan servis musik berbasis komputasi awan tanpa lisensi, lima minggu setelah Google meluncurkan Music Beta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rabbit R1, Gadget AI Unik dengan Desain Mirip Game Boy

Rabbit R1, Gadget AI Unik dengan Desain Mirip Game Boy

Gadget
Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer 'Orcs Must Die! 3'

Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer "Orcs Must Die! 3"

Game
Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

Gadget
'Honkai Star Rail' Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

"Honkai Star Rail" Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

Game
Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Software
Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

e-Business
2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

Software
Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

Gadget
Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

Software
Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

Hardware
Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

Software
Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

Software
Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

Hardware
Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com