Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Strategi PMI untuk Antisipasi Stok Darah Selama Ramadhan

Kompas.com - 24/07/2012, 21:53 WIB
Adri Prima

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam menyambut bulan Ramadhan, Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar gerai donor darah di berbagai instansi dan komunitas. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi kebutuhan darah selama Ramadhan.

Berdasarkan data donasi tahun 2011, selama bulan puasa, stock kantong darah bisa mengalami penurunan sebesar 50 hingga 60 persen. Hal ini disampaikan oleh Farid Husyein, Pengurus Pusat Unit Donor Darah Palang Merah Indonesia, Selasa (24/7/2012) di Komplek Mesjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, dalam acara bertema 'PMI Antisipasi Kebutuhan Darah di Bulan Puasa'.

"Selama puasa terjadi penurunan stok darah dari 182.594 kantong darah menjadi 100.427," kata Farid. Oleh karena itu, PMI mengadakan Gerai Unit Donor Darah (UDD) di pusat hiburan, perbelanjaan, dan kampus-kampus.

"Gerai Unit Donor Darah berada di Mal Senayan City, Pusat Grosir Tanah Abang, Mal Metropolitan Bekasi, Mal Tunjungan Plaza Surabaya, serta Mal Mari Plaza Makassar. Ada juga di Universitas Trisakti Jakarta dan Universitas Hasanudin Makassar," lanjut Farid.

Ia juga mengimbau untuk para pendonor muslim agar mendonorkan darahnya beberapa menit sebelum berbuka. Hal ini dianjurkan atas alasan kesehatan, karena setelah melakukan donor, tubuh akan kembali mengkonsumsi nutrisi saat berbuka. Meski demikian, gerai unit donor darah akan tetap buka selama 24 jam.

"Selain gerai unit donor darah, PMI juga memaksimalkan mobil-mobil unit donor darah. Dua minggu menjelang puasa, kami sudah memobilisasi mobil unit donor darah tersebut. Karena untuk mendapatkan pendonor di waktu biasa lebih gampang dibandingkan pada saat puasa," tambah Farid.

Sampai saat ini, ada 75 unit mobil donor darah disebar ke UDD PMI di seluruh Indonesia. Sementara itu, PMI juga menggalang donor dari pihak non-muslim.

"Itu memang strategi kita, donor darah juga kita adakan di beberapa gereja, vihara, dan di sekolah-sekolah non muslim. Yang terbesar kita akan melakukan kegiatan donor darah di Gereja Advent, Jalan MT Haryono pada Minggu (29/7/2012) nanti dengan target 800 pendonor," tutur Farid.

Ia menjelaskan bahwa selain untuk mengantisipasi keterbatasan stok darah selama bulan puasa, program PMI tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan persatuan serta solidaritas seluruh umat beragama di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Rabbit R1, Gadget AI Unik dengan Desain Mirip Game Boy

    Rabbit R1, Gadget AI Unik dengan Desain Mirip Game Boy

    Gadget
    Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer 'Orcs Must Die! 3'

    Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer "Orcs Must Die! 3"

    Game
    Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

    Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

    e-Business
    Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

    Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

    Gadget
    'Honkai Star Rail' Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

    "Honkai Star Rail" Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

    Game
    Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

    Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

    Software
    Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

    Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

    e-Business
    2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

    2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

    Software
    Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

    Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

    Gadget
    Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

    Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

    Software
    Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

    Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

    Hardware
    Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

    Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

    Software
    Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

    Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

    Software
    Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

    Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

    Hardware
    Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

    Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

    e-Business
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com