Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terungkap, Misteri "Cahaya Biru" di PlayStation 4

Kompas.com - 09/05/2014, 16:01 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Sumber Tech Radar

KOMPAS.com - Semenjak PlayStation 4 diluncurkan pada November tahun lalu, tak banyak yang tahu fungsi lampu (light bar) yang terdapat dalam kontrolernya. Sebagian justru malah mengkritik karena pantulan cahaya yang dipancarkannya di TV.

Dalam sebuah wawancara dengan TechRadar (8/5/2014), Senior Designer Sony Computer Entertainment Europe, Jed Ashforth mengatakan bahwa light bar berwarna biru tersebut pada dasarnya adalah peranti pelacak (tracker) gerakan yang dibutuhkan untuk kendali virtual reality (VR).

Dengan demikian, semenjak PS4 dirancang tahun lalu, Sony telah memikirkan untuk menambahkan kontrol VR dalam konsolnya tersebut.

Sony sendiri telah mengerjakan proyek yang diberi nama Project Morpheus, yaitu proyek membuat headset virtual reality sebagai kendali permainan dalam konsol game terbarunya itu.

Sony telah memperkenalkan headset Project Morpheus kepada para developer pada Maret 2014 lalu di ajang Game Developer Conference di California. Project Morpheus sendiri sudah dimulai Sony semenjak tahun 2010.

Ashford mengatakan, sebelumnya para karyawan Sony diminta untuk bungkam tentang fungsi dari fitur light bar tersebut.

"Saat kontroler tersebut muncul enam bulan yang lalu, dan banyak yang mengkritik karena (cahayanya) memantul di layar TV, kami kebingungan bagaimana menjawabnya, karena kami harus tetap merahasiakannya," ujar Ashton.

Sony belum banyak memberikan bocoran tentang prototipe Morpheus semenjak diperkenalkan Maret lalu. Namun, kemungkinan Sony akan memberikan update tentang proyek ini di ajang E3 yang akan digelar bulan depan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Tech Radar
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com