Dikutip KompasTekno dari Quartz, Minggu (12/4/2015), 1 juta unit pesanan Apple Watch itu berasal dari 9.080 pembeli online. Angka itu dikeluarkan olej Slice Intelligence, firma yang melacak dan memproyeksikan pembelian e-commerce melalui e-mail struk belanja online.
Hampir dua pertiga dari pemesanan menurut Slice adalah Apple Watch versi yang lebih murah, yaitu lini Sport dengan materi aluminum yang dijual dengan harga 349 dollar AS.
Sepertiga jumlah pemesanan memilih Apple Watch versibiasa (Collection) dengan bahan stainless-steel dengan harga 549 dollar AS.
Sementara Apple Watch versi "Edition" yang mengusung materi berlapis emas dengan banderol harga 10.000 dollar AS dikabarkan belum terjual banyak.
Warna populer yang banyak dipesan adalah warna khas Apple "space grey" dengan bahan aliminum, yang dipesan sebanyak 40 persen. Sementara warna populer kedua adalah warna stainless steel sebanyak 34 persen, aluminum perak 23 persen, dan space black sebanyak 3 persen.
Tali jam tangan Sport hitam adalah tali jam tangan yang paling populer di antara pemesan. Jumlahnya mencapai lebih dari separuhnya.
Data tersebut di atas baru berdasar dari hasil pengolahan data yang dimiliki Slice. Apple sendiri belum mengeluarkan rincian hasil pemesanan Apple Watch.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.