Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Microsoft Sebut MacBook Air Mirip Topi Kucing

Kompas.com - 31/08/2016, 20:02 WIB
|
EditorReska K. Nistanto

KOMPAS.com - Saling cibir antara Microsoft dan Apple sudah sering terjadi. Baru-baru ini, Microsoft kembali menyulut api lewat iklan televisi Surface Pro 4.

Pada tayangan berdurasi 30 detik tersebut, Microsoft menekankan kelebihan-kelebihan Surface Pro 4. Antara lain mencakup pensil digital, layar sentuh beresolusi tinggi, hingga keyboard yang bisa dipisahkan dari layar.

Sementara itu, di samping Surface Pro 4 diletakkan MacBook Air buatan Apple yang tak mengakomodir fungsi-fungsi di atas. MacBook Air dikatakan lebih lambat, lebih berat, dan konvensional.

"Kurang berfungsi, seperti topi untuk kucing Anda," begitu yang dilontarkan pria pada iklan tersebut tentang MacBook Air, sebagaimana dilaporkan TheNextWeb dan dihimpun KompasTekno, Rabu (31/8/2016).

Topi di atas kepala kucing? Kalau dipikir-pikir memang tidak ada fungsinya juga selain sebagai hiasan. Begitu kira-kira pendapat Microsoft tentang komputer MacBook Air Apple.

Ist Perbandingan peranti 2-in-1 Microsoft Surface dengan Apple MacBook.
Ironisnya, dalam kurun waktu 2006 hingga 2009, seri iklan komersil Apple kerap menyebut produk-produk Microsoft yang kuno dan tak keren. Kini label itu tampaknya justru berbalik menyerang Apple sendiri.

Meski iklan Surface Pro 4 terhitung keras menyinggung Apple, namun beberapa poinnya bisa dibilang masuk akal. Lini komputer Apple belum mengimplementasikan teknologi layar sentuh yang mana kini menjadi fitur standar di laptop-laptop murah berbasis Windows.

Apple pun belum menunjukkan ancang-ancang inovasi signifikan pada lini Mac keluaran selanjutnya. Apakah sindiran Microsoft bakal jadi motivasi? Kita tunggu saja.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com