Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nokia 9 Meluncur 21 Agustus?

Kompas.com - 19/08/2018, 14:17 WIB
Fatimah Kartini Bohang,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Akun Twitter resmi Nokia Mobile (@nokiamobile) membagikan poster teaser untuk peluncuran ponsel pada 21 Agustus 2018 mendatang.

Selain tanggal rilis, tak ada informasi lain yang diumbar. Pada poster tersebut, hanya ada bayangan sang ponsel disertai kalimat “bersiap menyingkap ponsel yang paling ditunggu-tunggu”.

Beberapa pihak berasumsi ponsel tersebut tak lain adalah Nokia 9. Pasalnya, kahadiran Nokia 9 telah dinanti sejak tahun lalu.

Nokia 9 diproyeksikan sebagai flagship paling premium dengan layar jumbo 5,7 inci. Pada poster teaser, bayangan ponsel tampak besar sehingga mengonfirmasi asumsi yang beredar.

Selain itu, HMD Global selaku pemegang lisensi merek Nokia, sempat mengumbar tengah menyiapkan sebuah flagship yang bakal rilis sekitar September 2018.

Baca juga: Ada Nokia 9 di Peluncuran Nokia 8 di Jakarta?

Peluncuran 21 Agustus memang sebelum September, tetapi waktunya berdekatan. Tak menutup kemungkinan flagship yang dimaksud adalah si layar jumbo Nokia 9.

Fitur andalan Nokia 9 disebut-sebut kamera dengan penta-lens (lima lensa). Belum jelas mekanisme detailnya seperti apa.

Selain itu, Nokia 9 digadang-gadang memakai Snapdragon 845. Fiturnya pun premium, yakni desain notch dan sensor pemindai sidik jari di bawah layar (in-display fingerprint sensor).

Berbagai rumor dan asumsi ini belum bisa diyakini sepenuhnya, sebab belum ada konfirmasi dari Nokia. Kita tunggu saja pekan depan!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com