Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Game NBA 2K20 Dirilis untuk PS4, Xbox One, Switch, dan PC

Kompas.com - 09/09/2019, 08:08 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada kabar gembira bagi pencinta game olahraga bola basket. Game NBA 2K20 telah resmi dirilis untuk konsol PlayStation 4 (PS4), Xbox One, Nintendo Switch dan PC.

Game besutan Take-Two Interactive Software Inc. ini membawa sejumlah fitur yang ditingkatkan seperti pada MyPlayer dengan sistem progress kemampuan pemain yang diperbarui, serta fitur myTeam dengan koleksi kartu yang lebih variatif.

Baca juga: Game-game Sony yang Bakal Dipamerkan di Tokyo Game Show

Tak hanya itu, kualitas grafis dan kontrol pada game ini pun diperbarui sehingga pemain akan merasakan gameplay yang lebih nyata dengan variasi gerakan yang beragam.

"Setiap tahun, tim Visual Concepts berusaha membuat terobosan terbaru pada game bola basket. Melalui NBA 2K20, kami meningkatkan semua aspek dalam permainan," kata Greg Thomas, Direktur Utama Visual Concepts.

NBA 2K20 hadir dalam tiga versi. Dua di antaranya adalah NBA 2K20 Standard Edition dan NBA 2K20 Digital Deluxe Edition. Pada kedua versi ini, pebasket NBA dari klub LA Lakers, Anthony Davis didaulat sebagai model pada sampul kemasan game. 

Selain dua versi di atas, ada pula NBA 2K20 Legend Edition dengan sampul bergambar pemain klub Miami Heat, Dwyane Wade.

Baca juga: Game Pokemon Masters Meluncur di Android dan iOS

Perbedaan lainnya, dalam paket pembelian NBA 2K20 Legend Edition pemain akan mendapat tambahan 100.000 mata uang virtual untuk membeli aksesori pada permainan, kartu MyTeam, serta sejumlah aksesori untuk fitur MyPlayer.

Berdasarkan keterangna tertulis yagn diterima KompasTekno, Senin (9/9/2019, ketiga versi game NBA 2K20 tersebut akan hadir di konsol PlayStation 4, Xbox, Nintendo Switch serta Windows (PC).

NBA 2K20 Standard Edition dibanderol Rp 870.000, sementara NBA 2K20 Digital Deluxe Edition dihargai Rp 1,1 juta. Sedangkan, NBA 2K20 Legend Edition dibanderol dengan harga yang paling mahal yakni Rp 1,4 juta.|

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com