Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

YouTube Siapkan Pesaing TikTok

Kompas.com - 02/04/2020, 10:21 WIB
Putri Zakia Salsabila ,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - YoTube dikabarkan sedang menyiapkan fitur untuk bersaing dengan TikTok.  Fitur yang diberi nama Shorts itu terintegrasi dengan aplikasi YouTube Mobile. 

Nantinya, pengguna YouTube bisa mengunggah video pendek dengan memanfaatkan musik berlisensi yang dimiliki YouTube Music. Lagu-lagu itu dapat digunakan di dalam video tersebut.

Jurnalis MSNBC, Dylan Byers mendapatkan konfirmasi dari CEO YouTube, Susan Wojcicki dan mengunggahnya di akun Twitter-nya. Menurut Wojcicki, video YouTube Shorts akan berdurasi 15 detik.

Baca juga: YouTube Turunkan Kualitas Video Selama Sebulan

“Videonya sungguh-sungguh singkat, kurang lebih 15 detik ... itu adalah durasi yang tentu menarik untuk dilihat,” kata Wojcicki.

“Kami pasti akan terus berinovasi dalam semua ukuran format yang berbeda, termasuk format video singkat," lanjut Wojcicki, dikutip KompasTekno Kamis (2/4/2020).

Ini bukan pertama kalinya YouTube menambah fitur baru berdasar aplikasi media sosial lain yang sedang populer. Sebelumnya, YouTube juga telah menghadirkan fitur Stories layaknya di Instagram, di aplikasi mobile-nya.

Baca juga: TikTok Rilis Layanan Streaming Musik Pesaing Spotify di Indonesia

YouTube disebut akan mudah menciptakan pesaing TikTok, karena memiliki basis lebih dari 2 miliar pengguna aktif bulanan, dan perjanjian lisensi musiknya yang banyak.

Di sisi lain, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari The Information, Kamis (2/4/2020), selain YouTube,  Facebook juga tengah mengembangkan aplikasi serupa TikTok bernama  Lasso, yang saat ini tengah diuji coba di wilayah Brasil.

 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com