Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Cara Top Up Tapcash BNI di HP Sebelum Berangkat Mudik Lebaran 2022

Kompas.com - 24/04/2022, 14:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Saat hendak melintasi jalan tol dalam rangka mudik Lebaran 2022, Anda sebaiknya perlu memeriksa ketersediaan saldo di kartu e-toll terlebih dahulu.

Saat ini, terdapat cukup banyak platform yang menyediakan layanan e-toll, salah satunya adalah bank BNI.

Baca juga: 3 Aplikasi buat Lihat Kemacetan Lalu Lintas saat Mudik Lebaran 2022

E-toll BNI atau secara resmi disebut dengan Tapcash BNI, merupakan kartu elektronik sebagai alat pembayaran biaya masuk jalan tol. Bila saldo pada kartu e-toll itu tidak mencukupi, Anda tidak dapat memasuki dan melintasi jalan tol nantinya.

Untuk cek saldo Tapcash BNI yang tengah tersisa saat ini, bisa dilakukan lewat mesin ATM BNI. Caranya, klik menu “Tapcash BNI” di mesin ATM BNI dan pilih opsi “Informasi Saldo”. Kemudian letakkan kartu Tapcash BNI di kotak pemindai pada mesin ATM.

Terakhir, cek saldo Tapcash BNI yang tertera di layar mesin ATM. Jika ternyata dirasa saldo tidak mencukupi melakukan perjalanan mudik Lebaran 2022 via jalan tol, segeralah melakukan top up atau isi saldo e-toll BNI.

Cara top up Tapcash BNI itu cukup mudah, bisa dilakukan hanya melalui layar handphone (HP) dengan memanfaatkan layanan dari aplikasi BNI Mobile Banking.

Sebelum isi saldo e-toll BNI lewat BNI Mobile Banking, pastikan telah memiliki aplikasinya yang dapat diunduh melalui Google Play Store (untuk ponsel Android) dan App Store (untuk iPhone).

Selanjutnya, Anda juga harus registrasi akun BNI Mobile Banking terlebih dahulu. Cara daftar BNI Mobile Banking bisa dilakukan dengan tahap sebagai berikut:

  • Buka aplikasi dan pilih menu Register
  • Isi data diri pengguna, seperti nama akun pengguna (User ID), nomor rekening, delapan digit terakhir nomor kartu ATM, PIN kartu ATM, dan lokasi pengguna
  • Verifikasi data dengan mengirim SMS ke sistem BNI, pastikan pulsa Anda mencukupi
  • Setelah SMS terkirim dan berhasil diverifikasi, kembali ke aplikasi BNI Mobile Banking
  • Buat MPIN untuk login akun dan Password Transaksi untuk mengautentikasi segala transaksi yang dilakukan via BNI Mobile Banking
  • Terakhir, klik Simpan.

Itulah cara daftar BNI Mobile Banking. Setelah memiliki aplikasi BNI Mobile Banking dan registrasi akun, berikut merupakan cara isi saldo e-toll BNI di HP.

Cara top up Tapcash BNI via BNI Mobile Banking

  • Buka aplikasi BNI Mobile Banking, lalu login akun menggunakan User ID dan MPIN yang tadi telah terdaftar
  • Di halaman awal aplikasi, pilih menu Pembelian/Pembayaran
  • Pilih menu TapCash
  • Pilih nominal saldo yang hendak diisi dan masukkan 16 digit nomor yang tertera di bagian belakang kartu Tapcash BNI
  • Masukkan Password Transaksi dan ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan permintaan isi saldo e-toll BNI
  • Terakhir, silakan cek saldo Tapcash BNI Anda saat ini
  • Selain cara di atas, isi saldo e-toll BNI juga bisa dilakukan dengan pembelian melalui platform marketplace, seperti Tokopedia atau Shopee. Jika memilih isi saldo e-toll BNI lewat Tokopedia, berikut caranya.

Cara top up Tapcash BNI via Tokopedia

  • Buka aplikasi Tokopedia di HP Anda, pastikan telah login akun terlebih dahulu
  • Di halaman awal aplikasi, pilih menu “Top Up & Tagihan”
  • Selanjutnya, pilih opsi “Uang Elektronik”
  • Pilih jenis kartu uang elektronik “BNI Tapcash”
  • Masukkan 16 digit nomor yang tertera di bagian belakang kartu Tapcash BNI
  • Pilih nominal saldo yang hendak diisi, minimal Rp 10.000 hingga maksimal Rp 1.000.000
  • Kemudian, klik opsi “Beli” dan pilih metode pembayaran, salah satunya bisa lewat transfer bank
  • Selesaikan pembayaran sesuai metode yang dipilih
  • Terakhir, silakan cek saldo Tapcash BNI Anda saat ini

Baca juga: 3 Cara Mengisi e-HAC sebagai Syarat Mudik Lebaran 2022

Kemudian sebagai catatan, maksimal saldo yang dapat disimpan di Tapcash BNI adalah sebesar Rp 2.000.000. Demikian informasi seputar cara top up Tapcash BNI sebelum berangkat mudik Lebaran 2022, semoga bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com