Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Perusahaan Produsen Komputer Dell PHK 6.600 Karyawan

Kompas.com - 07/02/2023, 13:00 WIB

KOMPAS.com - Gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) di industri teknologi masih berlanjut.

Kali ini, perusahaan komputer AS, Dell Technologies, mem-PHK sebanyak 6.650 karyawannya atau 5 persen dari total karyawan Dell secara global. Pengumuman PHK disampaikan Vice Chairman and Co-Chief Operating Officer Dell, Jeff Clarke lewat sebuah posting di blog resmi Dell.

Tanpa menyebutkan total pegawai yang kena layoff, Clarke hanya mengatakan bahwa perusahaan akan mendukung pegawai yang di-PHK untuk mendapatkan peluang pekerjaan selanjutnya.

Dalam tulisannya, Clarke juga mengatakan bahwa langkah PHK harus diambil agar Dell bisa "survive" alias bertahan di tengah ketidakpastian ekonomi global saat ini.

Baca juga: 10 Perusahaan Teknologi Dunia Lakukan PHK Massal Selama Januari 2023

PHK ini tampaknya merupakan langkah penghematan yang dilakukan perusahaan di tengah bisnis PC Dell yang anjlok lebih dari 30 persen pada kuartal keempat (Q4) 2022.

Diwartakan sebelumnya, menurut firma riset pasar International Data Corporation (IDC) secara umum, pasar PC global memang tengah lesu pada periode Oktober 2022 hingga Desember 2022.

Indikasinya, jumlah pengiriman (shipment) PC secara global hanya 67,2 juta unit, turun drastis sebesar 28,1 persen dari periode yang sama tahun lalu.

Dari 5 besar vendor PC global, Dell menjadi perusahaan yang paling anjlok volume shipment-nya. Menurut IDC, Dell hanya mengirimkan 10,8 juta unit PC bikinannya, turun 37,2 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2021.

Penurunan tajam ini tampaknya membuat keuangan Dell terseok-seok. Pasalnya, menurut laporan The Verge, sebesar 55 persen dari pendapatan Dell berasal dari penjualan PC.

Baca juga: IDC: Pandemi Mereda, Pasar PC Global Meredup

Setelah putaran PHK ini, Dell akan memiliki 39.000 karyawan secara global, lebih sedikit dari puncaknya sekitar 165.000 karyawan pada Januari 2020.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Sumber The Verge


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke