Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Microsoft Umumkan Bing Versi Baru dengan Chatbot AI Mirip ChatGPT

Kompas.com - 08/02/2023, 08:00 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Baru bisa dicoba secara terbatas

Terkait ketersediaan, Microsoft menjelaskan bahwa Bing versi anyar ini masih tersedia dalam "edisi terbatas" untuk versi desktop saja dan belum hadir ke seluruh pengguna.

Namun, pengguna yang belum bisa menjajal Bing versi baru ini bisa mengunjungi tautan di atas untuk melihat sekilas kemampuan chatbot buatan Microsoft tersebut. 

Microsoft belum mengumbar kapan Bing versi baru ini bakal bisa dipakai secara luas oleh pengguna umum, begitu juga ketersediaannya di perangkat mobile.

Namun, mereka menjanjikan bahwa Bing versi anyar ini bakal bisa dijajal oleh lebih banyak orang dalam beberapa waktu ke depan. Di saat yang sama, Microsoft juga akan mencoba tampilan Bing versi baru yang mendukung platform mobile.

Selain Bing versi baru, Microsoft juga meluncurkan dua fitur AI baru di peramban (browser) internet Edge. Kedua fitur ini bernama Chat dan Compose. 

Chat memungkinkan pengguna memakai teknologi AI untuk melihat inti dari teks yang sedang mereka baca, sedangkan Compose bisa membantu pengguna membuat sebuah teks berdasarkan topik yang mereka sedang telusuri di internet. 

Adapun fitur Chat dan Compose ini bakal tersedia di menu Edge Sidebar yang bisa diakses di deretan menu vertikal yang ada di sebelah kanan tampilan Microsoft Edge.

Microsoft tidak menyebut kapan fitur-fitur AI di Edge ini akan bisa dipakai.  Namun pantauan KompasTekno Rabu pagi, kedua fitur ini tampaknya belum bisa kami jajal.

Sehingga, ada kemungkinan fitur Chat dan Compose di Microsoft Edge bakal hadir dalam beberapa waktu ke depan, sama seperti ketersediaan chatbot di Bing versi baru tadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com