Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Redmi 12 Resmi dengan Kamera 50 MP, Segera Masuk Indonesia

Kompas.com - 16/06/2023, 11:00 WIB
Caroline Saskia,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Xiaomi resmi meluncurkan smartphone terbarunya, Redmi 12 ke wilayah Thailand. Perangkat ini datang dengan mengunggulkan fitur kamera utama 50 MP (f/1.8).

Kamera tersebut ditemani oleh dua kamera lainnya yang masing-masing memiliki konfigurasi kamera ultrawide 8 MP (f/2.2) dengan sudut pandang 120 derajat dan lensa makro 2 MP (f/2.4).

Ketiga kamera diposisikan secara zig-zag ala iPhone 11, dan dibenamkan langsung ke cangkang ponsel, tanpa ada disertai modul kamera.

Kamera belakang Redmi 12 juga ditemani lampu kilat LED untuk membantu pencahayaan di malam hari atau kondisi minim cahaya. Sementara itu, untuk kamera depannya beresolusi 8 MP (f/2.1).

Baca juga: Xiaomi Setop Update Redmi Note 9 Series

Bicara soal layar, perangkat mengusung bapel LCD seluas 6.79 inci dan menawarkan resolusi Full HD Plus (2.460 x 1.080 piksel).

Layar Redmi 12 memiliki refresh rate 90 Hz, tingkat kecerahan maksimal 550 nits, kerapatan piksel 396 PPI. Layar juga dihiasi poni berlubang di tengah atas untuk menampung kamera selfie.

Ilustrasi Xiaomi Redmi 12 yang tahan air dan debu karena sudah mengantongi sertifikasi IP53Xiaomi Thailand Ilustrasi Xiaomi Redmi 12 yang tahan air dan debu karena sudah mengantongi sertifikasi IP53

Redmi 12 ditenagai oleh MediaTek Helio G88 yang dirancang dengan fabrikasi 12 nm. Chipset terbagi menjadi dua klaster, yakni dua inti dari Arm Cortex-A75 (clockspeed 2 GHz) dan enam inti Arm Cortex-A55 dengan clock speed 1,8 GHz.

Chipset dipadu dengan dua opsi RAM dan ruang penyimpanan (storage), dengan tiga opsi kombinasi yang ditawarkan, yaitu 4/128 GB, 8/128 GB, dan 8/256 GB.

Baca juga: Kamera Xiaomi 13 Ultra Kalah dari iPhone 14 Pro meski Pakai Lensa Leica

Sistem operasi yang dijalankan adalah Android 13 yang dipoles antarmuka MIUI 14. Baterai yang dimiliki sebesar 5.000 mAH dan mendukung fast charging 18 watt.

Sistem keamanan perangkat yang diadopsi adalah pemindai sidik jari (fingerprint) yang terintegrasi dengan tombol daya dan pemindai wajah (face unlock) berteknologi AI (kecerdasan buatan).

Fitur pendukung lainnya adalah slot kartu SIM, microSD, Wi-FI 2,5GHz, Bluetooth 5.3, radi FM, jaringan 4G, GPS, colokan jack audio 3,5 mm, dan sertifikasi IP53 (tahan air dan debu).

Redmi 12 mulai dijual seharga 5.299 baht (Rp 2,28 jutaan, estimasi kurs Rp 430,84) untuk varian 8/128GB. Opsi warna yang ditawarkan adalah Midnight Black, Sky Blue, dan Pola Silver, sebagaimana dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (16/6/2023).

Segera masuk Indonesia?

Walau Redmi 12 diluncurkan lebih dulu di pasar Thailand, indikasi perangkat tersebut masuk ke Indonesia juga mulai terendus.

Sebab, ada perangkat misterius Xiaomi yang sudah mengantongi sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Baca juga: Ponsel Misterius Xiaomi Siap Masuk Indonesia, Redmi 12?

Dari bocoran yang beredar, perangkat bernomor model “Redmi 23053RN02A” diduga kuat adalah Redmi 12.

Dengan nomor model yang sama, perangkat tersebut sudah terdaftar di sertifikat TKDN bernomor 3967/SJ-IND.8/TKDN/5/2023 dan lolos uji TKDN dengan nilai 38,20 persen.

Ilustrasi ponsel yang diduga sebagai Redmi 12 yang muncul di TKDN Kemenperin.Kemenperin Ilustrasi ponsel yang diduga sebagai Redmi 12 yang muncul di TKDN Kemenperin.

Seperti yang diketahui, penetapan nilai TKDN yang harus dipenuhi agar bisa dijual di Tanah AIr adlah 30 persen. Hal ini menunjukkan Redmi 12 sudah lolos TKDN dan bakal diperkenalkan dalam waktu dekat.

Kendati demikian, pihak Xiaomi masih belum mengumbar jadwal peluncuran Redmi 12 ke Indonesia.

Mengingat perangkat ini sudah meluncur ke Thailand, tampaknya peluncuran perangkat bakal semakin dekat. Kita nantikan saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com