Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Tampang Oppo Reno 10 5G yang Segera Masuk Indonesia

Kompas.com - 13/07/2023, 12:35 WIB
Caroline Saskia,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Oppo memamerkan ponsel terbarunya dari keluarga Reno series, yakni Oppo Reno 10 5G pada Kamis (13/7/2023).

Oppo Reno 10 5G dipamerkan dalam sebuah acara bertajuk "Oppo Reno10 First Impression" yang diselenggarakan di Sentosa Senayan, Jakarta Pusat.

Sebagai penerus dari Reno 9 series yang sudah meluncur di China, perangkat ini hadir dengan mengunggulkan desain berkelas premium, fotografi, dan performa yang diklaim ngebut.

Baca juga: Tanda-tanda Oppo Reno 10 Series Segera Masuk Indonesia

Menurut Head of PR Oppo Indonesia, Baskoro Adiwiyono, Oppo Reno 10 series mengunggulkan tren desain yang stylish, premium, serta memiliki performa yang ngebut. Salah satunya mengadopsi teknologi Oppo Glow Design untuk melapisi punggung perangkat.

Dengan teknologi tersebut perangkat diklaim dapat bebas dari noda sidik jari. Teknologi serupa yang dapat ditemukan di Oppo Reno 8 series.

"Oppo Reno 10 5G kali ini punya tren desain yang stylish dan kami ingin menghadirkan perangkat yang powerful dan desain yang premium,' ujar Baskoro.

Kemudian, Oppo Reno 10 5G yang dipamerkan juga memiliki desain bodi yang tipis dan ringan. Misalnya, dirancang dengan ketebalan 7,99 mm dan mempunyai bobot seberat 185 gram.

Tampilan layar Oppo Reno 10 5G.KOMPAS.com/Caroline Saskia. Tampilan layar Oppo Reno 10 5G.

Beralih ke desain layar, Oppo Reno 10 5G mengadopsi layar melengkung (curved screen) di bagian kanan dan kirinya. Layar perangkat mengusung panel AMOLED seluas 6,7 inci dengan rasio screen-to-body sebesar 93 persen.

Layar perangkat juga disebut memiliki bezel (bingkai layar) yang sangat tipis, yakni 1,57 mm di sisi kanan dan kiri, serta 2,32 mm untuk sisi bawah.

Baca juga: Oppo Reno 10 Series Resmi, Versi Pro Pakai Charger 100 Watt

Layar dihiasi poni punch hole di tengah atas layar untuk menampung kamera selfie yang tidak disebutkan konfigurasinya. Oppo Reno 10 5G juga sudah dilapisi lapisan pelindung AGC Dragontrail Star 2 sehingga dapat tahan jatuh 20 persen lebih baik.

Adapun Oppo Reno 10 5G turut membawa desain punggung yang mirip dengan versi Malaysia. Seperti yang diketahui, Oppo Reno 10 series sudah dirilis secara global, pertama di China pada Mei 2023 dan Malaysia pada Juni 2023 ini.

Perangkat datang dengan modul kamera belakang yang mengadopsi bentuk elips alias lonjong. Di dalam modul, terdapat tiga kamera yang disusun vertikal dan ditemani lampu kilat LED untuk membantu pencahayaan.

"Konfigurasi kamera diposisikan tidak hanya diperhatikan dari segi estetika saja, tetapi juga dikonsepkan agar kamera bisa berjalan dengan maksimal. Kami mencoba memberi keseimbangan antara performance, bobot, dan juga ukurannya," kata Baskoro.

Oppo Reno 10 5GKOMPAS.com/Caroline Saskia. Oppo Reno 10 5G

Varian warna yang dihadirkan adalah Silver Grey (Hitam) dan Ice Blue. Kendati demikian, Baskoro tidak mengumbar lebih lanjut spesifikasi lain dan fitur unggulan yang dibawakan perangkat.

Tidak diketahui juga seri Reno 10 apa saja yang bakal meluncur di pasar Indonesia. Sebagai perbandingan, Oppo Reno 10 5G series versi Malaysia terdiri dari tiga model, yakni Oppo Reno 10 5G “reguler”, Reno 10 Plus 5G, dan Reno 10 Pro Plus 5G.

Baca juga: Kesan Pertama Menggenggam Oppo Reno 10 5G di Indonesia, Bodi Tipis, Ringan, dan Desain Keren

Sudah lolos TKDN

Pantauan KompasTekno, Oppo Reno 10 series juga sudah muncul di laman Postel Ditjen SDPPI Kementerian Kominfo dan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.

Baca juga: Oppo A78 4G Resmi di Indonesia dengan Flash Charge 67W

Terdapat sertifikat bernomor 90328/SDPPI/2023 yang diajukan oleh PT Bright Mobile Telecommunication pada 5 Mei 2023. Dalam rincian sertifikat tersebut, perangkat Oppo itu memiliki nomor model "CPH2521".

Nomor model Oppo CPH2521 yang sama juga sudah terdaftar di laman TKDN dengan nilai TKDN sebesar 36,35 persen. Menurut penelusuran yang dilakukan, perangkat Oppo CPH2521 merujuk pada perangkat Oppo Reno 10 Pro Plus 5G.

Mengingat sertifikat Postel Ditjen SDPPI Kemenkominfo dan TKDN adalah syarat yang harus dipenuhi vendor smartphone sebelum menjual HP di Indonesia, Oppo Reno 10 Pro Plus 5G diyakini sudah siap masuk dan dijual di Indonesia.

Jadi, ada kemungkinan seri Oppo Reno 10 5G series yang dibawa ke Indonesia akan sama seperti versi global.

Namun, saat dikonfirmasi oleh KompasTekno, Baskoro enggan menyebut rincian seri dan fitur unggulan yang dibawa perangkat. Yang jelas, ia menyebut bahwa Oppo Reno 10 5G series bakal segera meluncur ke Tanah Air dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com