Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Rilis MacBook Pro dengan Chip M3, Harga mulai Rp 25 Juta

Kompas.com - 31/10/2023, 10:41 WIB
Lely Maulida,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Menurut Apple, pengeditan berbasis teks di Adobe Premiere Pro dengan laptop ini, 30 persen lebih cepat dibanding MacBook Pro dengan M1 Pro.

Laptop Apple MacBook Pro M3 Pro hadir dalam warna Space Black dan Silver.

MacBook Pro M3

MacBook Pro M3 diklaim sebagai laptop yang ideal untuk pelajar, pelaku bisnis hingga calon musisi maupun editor video, dihimpun KompasTekno dari situs web Apple, Selasa (31/10/2023).

Chipset pada laptop ini menawarkan kinerja yang 60 persen lebih cepat dibanding MacBook Pro M1 13 inci. Chip itu dipadukan dengan RAM 8 GB.

Menurut Apple, dengan dukungan itu, laptop ini bisa melakukan rendering konten di aplikasi Final Cut Pro hingga 7,4 kali lebih cepat dibanding MacBook Pro 13 inci dengan Core i7 dan hingga 60 persen lebih cepat dibandingkan MacBook Pro M1 13 inci.

Baca juga: Harga MacBook Pro M2 Pro & M2 Max Terbaru di Indonesia, Mulai Rp 36 Juta

MacBook Pro M3 hadir dalam warna Space Grey dan Silver.

Harga MacBook Pro M3

Apple langsung membuka keran pemesanan (pre-order) lini seri MacBook Pro M3. Laptop ini bisa dipesan mulai 30 Oktober di toko online Apple yang ada di situs web perusahaan atau lewat tautan berikut ini.

Konsumen juga bisa memesan MacBook Pro dengan chip M3 lewat aplikasi Apple Store di 27 negara termasuk Amerika Serikat.

Selanjutnya MacBook Pro M3 akan tersedia di Apple Store dan toko ritel rekanan Apple mulai 7 November. Khusus untuk model MacBook Pro M3 Max 16 inci, baru tersedia pada 9 November.

Berikut harga Apple MacBook Pro dengan chip M3.

  • Harga MacBook Pro M3 14 inci - mulai 1.599 dollar AS (Rp 25,4 juta)
  • Harga MacBook Pro M3 Pro 14 inci - mulai 1.999 dollar AS (Rp 31,7 juta)
  • Harga MacBook Pro M3 Pro 16 inci- mulai 2.499 dollar AS (Rp 39,7 juta)
  • Harga MacBook Pro M3 Max 14 inci- mulai 3.199 dollar AS (Rp 50,8 juta)
  • Harga MacBook Pro M3 Pro 16 inci- mulai 3.499 dollar AS (Rp 55,5 juta)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com