Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CPU: Pengertian, Komponen, Cara Kerja, Fungsi, dan Contohnya

Kompas.com - 28/11/2023, 02:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

Register Memory Unit dapat memiliki ukuran yang berbeda seperti 16 bit, 32 bit, 64 bit, dan sebagainya. Ukuran itu menentukkan seberapa banyak data yang bisa diproses CPU dalam satu waktu.

Setiap Register Memory Unit di dalam CPU memiliki fungsi yang spesifik, seperti menyimpan data, menyimpan instruksi, menyimpan alamat dari sebuah lokasi di memori, dan lain sebagainya.

Ketiga unit pada CPU bakal bekerja dalam proses yang berhubungan untuk menyelesaikan tugas komputasi. Adapun penjelasan cara kerja CPU melalui ketiga unit itu adalah sebagai berikut.

Cara kerja CPU

Cara kerja CPU secara umum dapat diuraikan dalam tiga tahap utama, yaitu fetching (pengambilan), decoding (penerjemahan), dan execution (eksekusi). Proses ini berulang terus-menerus untuk menjalankan instruksi-instruksi dalam program komputer.

Pada tahap pertama fetch, CPU bakal mengambil instruksi dari memori utama, yang biasanya disimpan dalam RAM (Random Access Memory). CPU mengambil instruksi pada RAM berdasar alamat instruksi yang tersimpan di Register Memory.

Dikutip dari Easy Tech Junkie, setelah instruksi diambil, tahap selanjutnya adalah decoding. Pada tahap ini, CPU menerjemahkan instruksi dari bahasa mesin (kode biner) ke operasi yang harus dilakukan.

CPU bakal mengidentifikasi, mengurutkan, memberikan parameter operasional, dan menyiapkan unit eksekusi yang tepat atas sebuah instruksi.

Sebagai contoh, jika pengguna ingin menyimpan data di DVD, CPU perlu berkomunikasi dengan nilai-nilai numerik tertentu pada perangkat pembaca DVD, Hard Drive yang menyediakan informasi, dan Video Card untuk menampilkan status ke pengguna.

Setelah instruksi diidentifikasi dan diterjemahkan, CPU bakal melakukan eksekusi. Pada tahap execution, CPU bakal melakukan operasi matematika, logika, atau perpindahan data sesuai instruksi yang diberikan.

Dari hasil penghitungan, CPU akan memberikan perintah pada perangkat-perangkat komputer untuk menjalankan tugas mereka. Selama proses eksekusi, CPU bakal terus berkomunikasi dengan perangkat-perangkat tersebut.

Setelah proses eksekusi selesai, CPU bakal menerima instruksi lagi dari arahan Register Memory Unit. Alur kerja fetch, decoding, dan execution pada CPU bakal terus berulang dan berjalan dengan sangat cepat.

Contoh CPU

Kemampuan mengeksekusi instruksi dari CPU terus berkembang sepanjang waktu. CPU modern bahkan bisa mengeksekusi jutaan kali instruksi per detik. Beberapa contoh CPU yang umum dijumpai saat ini adalah:

  • Intel Core i3
  • Intel Core i5
  • Intel Core i7
  • Intel Core i9
  • AMD Ryzen 5
  • AMD Ryzen 7
  • AMD Ryzen 9
  • Tiap CPU tersebut memiliki kemampuan dan kecepatan dalam mengeksekusi intruksi yang berbeda-beda. Selain contoh di atas, masih banyak lagi contoh CPU yang bisa dijumpai pada komputer saat ini.

Dengan sajian contoh di atas, artinya artikel ini telah rampung menjelaskan seluk beluk mengenai CPU. Dari semua pemaparan di atas, dapat diketahui bahwa CPU adalah “otak” komputer.

Baca juga: Komponen Komputer: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Fungsinya

Tanpa CPU, komputer tidak akan bisa menyelesaikan tugas komputasi sesuai kehendak pengguna. Demikianlah penjelasan seputar CPU, mulai dari pengertian, fungsi, bagian, cara kerja, dan contohnya, semoga bermanfaat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com