Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Lolos Semifinal AFC eAsian Cup 2023, Ini Jadwal Pertandingan Berikutnya

Kompas.com - 05/02/2024, 13:30 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim e-sports Indonesia melaju ke babak Semifinals ajang kompetisi AFC eAsian Cup 2023, setelah mengalahkan Uni Emirat Arab dalam pertandingan game sepak bola eFootball 2024, Minggu (4/2/2023).

AFC eAsian Cup 2023 merupakan cabang dari turnamen sepak bola AFC Asian Cup 2023 yang digelar oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) di Doha, Qatar.

Untuk cabang e-sports, sebanyak 20 tim dari negara yang berbeda berlaga di game eFootball 2024 konsol PlayStation 5 (PS5).

Timnas Indonesia yang beranggotakan Elga Cahya Putra, Akbar Paudie, dan Rizky Faidan ini menaklukkan tim Uni Emirat Arab di babak Quarterfinals dengan skor 2-0, dengan format pertandingan tiga game terbaik (Best of 3/BO3).

Match pertama berakhir dengan skor rata 6-0, sedangkan match kedua selesai dengan skor 6-1. Dengan kata lain, tim Indonesia cukup membuat babak belur tim Uni Emirat Arab yang tampak tidak memberikan perlawanan.

Baca juga: 6 Fitur Baru di eFootball 2024, Ada Boosters dan AI Lebih Pintar

Pertandingan Quarterfinals antara Indonesia dan Uni Emirat Arab di AFC eAsian Cup 2023YouTube Pertandingan Quarterfinals antara Indonesia dan Uni Emirat Arab di AFC eAsian Cup 2023
Indonesia bergabung dengan Thailand, Jepang, dan Arab Saudi di babak Semifinals. Nantinya, Indonesia akan beradu mekanik di eFootball 2024 melawan Thailand, sedangkan Jepang bakal menghadapi Arab Saudi.

Format pertandingan kompetisi yang dihelat di Virtuocity eSports Arena, Doha,  ini masih menggunakan BO3, sehingga pertandingan bisa berakhir dengan skor 2-0 atau 2-1.

Tim yang menang akan melaju ke babak klimaks Grand Final, sedangkan tim yang kalah akan langsung tereliminasi dari AFC eAsian Cup 2023.

Jadwal semifinal AFC eAsian Cup 2023

Jadwal semifinal AFC eAsian Cup 2023 bakal digelar pada Senin ini (5/2/2024) pada pukul 19.00 WIB malam. Berikut ini jadwal lengkap babak Semifinals eAsian Cup 2023:

  • Jadwal Semifinals Indonesia vs Thailand: 19.00 WIB
  • Jadwal Semifinals Jepang vs Arab Saudi: 20.30 WIB

Cara menonton semifinal AFC eAsian Cup 2023 bisa dilakukan secara online lewat kanal YouTube resmi AFC Asian Cup 2023 di tautan berikut ini

Baca juga: Spesifikasi Minimum dan Link Download eFootball 2024 Android, iOS, serta PC

Klasemen sementara AFC eAsian Cup 2023

Seperti yang sebelumnya sudah dijelaskan, AFC eAsian Cup 2023 mempertandingkan sebanyak 20 tim, dan sejauh ini 16 di antaranya sudah "pulang kampung".

Berikut ini daftar klasemen sementara AFC eAsian Cup 2023 sebagaimana dikutip KompasTekno dari Liquipedia, Senin (5/2/2024):

  1. Peringkat 1 : Belum ditentukan
  2. Peringkat 2 : Belum ditentukan
  3. Peringkat 3 : Belum ditentukan
  4. Peringkat 4 : Belum ditentukan
  5. Peringkat 5-8 : Uni Emirat Arab
  6. Peringkat 5-8 : Uzbekistan
  7. Peringkat 5-8 : Iran
  8. Peringkat 5-8 : Vietnam
  9. Peringkat 9-16 : Lebanon
  10. Peringkat 9-16 : Korea Selatan
  11. Peringkat 9-16 : Qatar
  12. Peringkat 9-16 : Yordania
  13. Peringkat 9-16 : Suriah
  14. Peringkat 9-16 : Bahrain
  15. Peringkat 9-16 : Tajikistan
  16. Peringkat 9-16 : India
  17. Peringkat 17 : Oman
  18. Peringkat 18-19 : Malaysia
  19. Peringkat 18-19: Kirgistan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com