Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fitur Flipside Instagram Dihapus, Tombol "Kunci" Hilang dari Halaman Profil

Kompas.com - 27/05/2024, 08:52 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Laman Instagram Flipside bisa dikunjungi dengan mengeklik tombol "kunci" di pojok kanan bawah laman profil Instagram pengguna.

Baca juga: Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Setelah itu, Instagram akan menampilkan animasi seperti suatu laman "dibalik" atau "flip", sebelum menampilkan laman yang berisi foto atau video pribadi. Sehingga, wajar saja fitur ini disebut sebagai Flipside.

Lewat Flipside, pengguna bisa menambahkan sejumlah teman yang dianggap sangat dekat. Dengan begitu, mereka bisa melihat posting foto atau video yang ada di laman Flipside suatu pengguna.

Nantinya, pengguna yang ditambahkan ke daftar teman dekat (close friend) Flipside akan diberi tahu via notifikasi, bahwa mereka telah dimasukkan ke dalam daftar Flipside oleh kerabatnya.

Setelah itu, mereka bisa mengatur detail posting, dan di sini, pengguna otomatis akan bisa melihat bahwa opsi "Audience" berubah menjadi "Flipside".

Artinya, posting tersebut hanya akan diunggah ke Flipside, bukan ke laman Instagram utama, dan hanya orang-orang yang sudah ditambahkan ke daftar teman dekat Flipside saja yang bisa melihat posting tersebut.

Seperti tampak pada gambar di atas, posting Flipside pengguna akan dimuat dalam sebuah laman berwarna hitam, dan laman ini berbeda dengan laman profil Instagram utama mereka.

Jika ingin kembali ke profil utama Instagram, pengguna bisa kembali mengeklik ikon yang menyerupai kunci yang ada di bagian kiri bawah laman Flipside.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com