Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Rilis MacOS Sequoia, Bawa Fitur iPhone Mirroring dan Gaming

Kompas.com - 11/06/2024, 12:36 WIB
Caroline Saskia,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Apple memperkenalkan sistem operasi terbarunya untuk perangkat Mac, yakni MacOS Sequoia di acara Worldwide Developers Conference (WWDC) 2023 pada Selasa (11/6/2024) dini hari waktu Indonesia.

Setidaknya, ada enam fitur yang diunggulkan di MacOS Sequioa.

Keenam fitur tersebut terdiri dari iPhone Mirroring (Continuity), Windows Tilling (manajemen jendela di layar Mac), video konferensi di FaceTime dan Zoom yang ditingkatkan, aplikasi Passwords baru, fitur produktivitas baru di peramban Safari, dan pengalaman bermain game yang lebih imersif di Mac.

Fitur iPhone Mirroring yang bisa akses iPhone jarak jauhApple Fitur iPhone Mirroring yang bisa akses iPhone jarak jauh

iPhone Mirroring

Fitur iPhone Mirroring memungkinkan sejumlah perangkat Apple bisa saling terhubung, khususnya Mac dan iPhone. Ketika iPhone sedang berada di luar jangkauan Anda, Anda bisa mengakses layar iPhone langsung dari MacBook dengan mengakses aplikasi “iPhone Mirrong”.

Baca juga: Apple Umumkan iOS 18 untuk iPhone, Bawa Banyak Upgrade

Kesinambungan yang ditawarkan Apple juga diklaim mulus. Sebab, seluruh pengalaman yang ditawarkan di iPhone, bisa tetap diakses di Mac.

Saat mengakses “iPhone Mirroring”, tampilan layar iPhone secara vertikal akan muncul di Mac. Jendela layar iPhone bisa digeser ke kanan atau ke kiri untuk melihat keseluruhan menu.

Bahkan, pengguna bisa memesan makanan atau minuman di iPhone melalui Mac. Tinggal mengakses aplikasi belanja makanan, pilih makanan yang diinginkan, dan ketuk tombol pesan.

Hal ini mampu dilakukan karena keyboard dan trackpad di Mac terintergrasi secara langsung di iPhone.

Ketika mengakses iPhone Mirroring di Mac, iPhone akan tetap dalam keadaan terkunci sehingga keamanannya bisa tetap terjaminApple Ketika mengakses iPhone Mirroring di Mac, iPhone akan tetap dalam keadaan terkunci sehingga keamanannya bisa tetap terjamin

Demi menjaga keamanan dan data privasi pengguna, iPhone yang sedang berada di luar jangkauan akan tetap terkunci. Jadi, hanya pemilik iPhone saja yang dimungkinkan mengakses perangkatnya dari jarak jauh.

Ketika mengaktifkan fitur ini, notifikasi yang masuk ke layar iPhone juga akan muncul di Mac. Sistem akan membedakan mana notifikasi iPhone dan Mac dengan menambah ikon “iPhone” di ujung kiri bawah notifikasi. Penambahan logo tadi membantu pengguna mengetahui asal dari notifikasi yang masuk.

“iPhone Mirroring membuat segalnya menjadi lebih mudah tanpa banyak upaya dengan menggabungkan kekuatan Mac, serta layar yang besar untuk menyelesaikan tugas-tugas di iPhone,” ungkap Craig Federighi, SVP, Software Engineering Apple saat mempresentasikan MacOS Sequioa di sesi keynote WWDC 2024.

Craig juga menjelaskan lewat iPhone Mirroring, transfer data antara Mac dan iPhone bakal lebih mulus, hanya dengan tap and drag (sentuh dan geser).

Pengguna bisa mengambil footage video ataupun gambar yang dibutuhkan langsung ke aplikasi edit video di Mac. Bila proses editing selesai, video yang sudah diedit bisa langsung digeser kembali ke Photos iPhone.

Windows Tilling

Windows Tilling yang memudahkan pengguna mengatur tata letak jendela di layar Mac supaya terlihat lebih rapiApple Windows Tilling yang memudahkan pengguna mengatur tata letak jendela di layar Mac supaya terlihat lebih rapi

Windows Tilling memungkinkan pengguna mengelola jendela layar yang sedang dibuka dengan lebih mudah dan rapi dibanding sebelumnya.

Kemampuan fitur ini membantu pengguna mengatur tata letak yang cocok untuk tiap aplikasi yang sedang dibuka.

Misalnya, Anda sedang membuka Notes, Safari, Maps, dan FaceTime secara bersamaan. Keempat jendela aplikasi pastinya tampak menumpuk memenuhi layar Mac. Nah, dengan Windows Tilling, pengguna bisa ketuk dan tahan (tap and hold) jendela ke seluruh sudut layar.

Nantinya, sistem secara otomatis merekomendasikan beberapa ukuran jendela. Jika tampilan dan ukurannya sudah sesuai, pengguna bisa melepas jendela aplikasi tersebut. Jendela nantinya akan menyesuaikan ukuran dan tata letak yang sudah dipilih sebelumnya.

Fungsi dari fitur ini ingin memudahkan pengguna mengakses dan melihat seluruh aplikasi dengan tampilan yang lebih rapi.

Baca juga: Apple Rilis Apple Intelligence, AI Generatif untuk iPhone, iPad, dan Mac

Pratinjau share screen saat telekoferensi 

Pengguna bisa melihat tinjauan (preview) dari layar yang akan dibagikan sebelum benar-benar dilihat peserta di FaceTime atau ZoomApple Pengguna bisa melihat tinjauan (preview) dari layar yang akan dibagikan sebelum benar-benar dilihat peserta di FaceTime atau Zoom

Apple meningkatkan pengalaman pengguna saat melakukan telekonferensi video di FaceTime dan Zoom. Saat ingin berbagi layar (share screen), pengguna bisa melihat preview (tinjauan) dari layar yang akan dibagikan, sebelum benar-benar dilihat oleh pengguna lain.

Pengguna juga dapat menyesuaikan latar belakang foto (background wallpaper) saat melakukan telekonferensi video. Latar belakang itu bisa diganti dengan berbagai warna, wallpaper bawaan Mac, hingga mengunggah foto diri sendiri.

Aplikasi Password

Aplikasi Passwords baru di macOS Sequoia yang memudahkan pengguna mengakses seluruh kata sandi yang tersimpan di KeyChainApple Aplikasi Passwords baru di macOS Sequoia yang memudahkan pengguna mengakses seluruh kata sandi yang tersimpan di KeyChain

Aplikasi ini sejatinya adalah peningkatan dari fitur KeyChain. Sedikit informasi, KeyChain merupakan fitur yang sudah hadir sejak 25 tahun lalu.

Fungsi fitur ini adalah menyimpan seluruh kata sandi dari seluruh website, aplikasi, WiFi, dkk yang pernah dikunjungi pengguna.

Nah, kali ini, di MacOS Sequoia, Apple menghadirkan aplikasi baru Passwords supaya pengguna bisa lebih leluasa mengakses seluruh kata sandi yang tersimpan di KeyChain. Sinkronisasi iCloud ini juga dilindungi oleh sistem encryption-end-to-end (E2EE), jadi keamanannya bisa terjamin.

Aplikasi Passwords ini pun akan terintegrasi dengan Safari dan disikronisasikan ke seluruh perangkat Apple, yakni iPad, iPhone, hingga aplikasi iCloud di Windows.

Aplikasi ini juga bakal mengategorisasikan kata sandi yang tersimpan, seperti kata sandi Passkeys, Wi-Fi, imbauan mengganti password yang digunakan berulang, kata sandi yang dibagikan, hingga yang sudah dihapus.

Fitur produktivitas Safari

Fitur baru di Safari macOS Sequoia. Mulai dari Reader, Highlights, hingga ViewerApple Fitur baru di Safari macOS Sequoia. Mulai dari Reader, Highlights, hingga Viewer

Safari di Mac menawarkan fitur Highlight, Reader, dan Viewer. Ketiga fitur ini menunjang kegiatan browsing pengguna supaya lebih terfokus dan produktif.

Fitur Highlights di Safari, misalnya, akan membantu pengguna merangkum inti dari website yang dikunjungi agar lebih cepat mendapat informasi.

Ringkasan informasi tersebut bisa berupa alamat dan nomor ponsel sebuah hotel yang ingin dipesan/kunjungi, rekomendasi judul lagu/film/acara televisi untuk memperdalam informasi yang dicari di website, hingga titik lokasi sebuah tempat yang langsung terhubung dengan Maps.

Adapun Reader, membantu pengguna mengurangi distraksi saat membaca artikel di website. Tampilannya dibuat lebih sederhana, fokus pada tulisan saja, tidak ada tampilan dari judul artikel lain yang ada di website.

Bahkan, mode Reader juga akan memberikan rangkuman dan inti pembahasan artikel yang terletak di samping tulisan.

Kemudian, Viewer akan mendeteksi konten video yang ada di sebuah website. Jika muncul video, sistem Safari akan langsung menampilkan konten video dalam mode layar penuh.

Pengguna juga diberi kontrol untuk mempercepat atau kembali ke bagian tertentu di video, play and pause, hingga mode picture-in-picture jika ingin beralih ke konten lain.

Baca juga: Apple Resmi Suntikkan ChatGPT ke Siri

Main game lebih imersif

Sistem operasi ternyar MacOS Sequoia ini juga menghadirkan game baru yang cukup dinanti para gamer, yakni Assasin’s Creed Shadows yang digelontorkan oleh Ubisoft.

Jajaran game lainnya terdiri dari Prince of Persia: The Lost Cown, Resident Evil 7 dari Cap Com, World of Warcraft: The War Within, dan masih banyak lagi.

Dengan hadirnya game-game baru, Mac juga dilengkapi dengan fitur Audio Spasial yang baru, sehingga menampilkan visual berteknologi ray tracing yang lebih canggih.

Apple juga menghadirkan Game Porting Toolkit 2 untuk para pengembang game supaya lebih mudah membawa game baru ke Mac, iPhone, dan iPad.

Fitur lain

Ringkasan fitur-fitur baru yang dihadirkan ke macOS SequoiaApple Ringkasan fitur-fitur baru yang dihadirkan ke macOS Sequoia

Peningkatan fitur lainnya juga hadir untuk Messages. Pengguna bisa mengirim teks lebih ekspresif dengan tambahan efek teks di Messages. Ada pula emoji dan stiker Tapbacks, yakni memberi reaksi emoji untuk pesan tertentu.

Peningkatan lainnya adalah Maps yang bisa diakses secara offline, serta Photos dengan memunculkan fitur Collections yang mempermudah mendapat hasil foto lebih cepat.

Kemudian, ada Fitur di Notes yang makin pintar dalam membuat catatan terperinci. Kalkulator yang memungkinkan pengguna melihat riwayat hitungan sebelumnya, fitur pengingat Calendar, dan masih banyak lagi.

Ketersediaan MacOS Sequoia baru ada untuk pengembang Apple per hari ini dalam versi beta. MacOS Sequoia kemungkinan baru akan tersedia untuk perangkat Mac sekitar September hingga Desember mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com