Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Snapchat Jadi Idola Investor, Kini Bernilai Rp 243 Triliun

Kompas.com - 30/05/2016, 11:48 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

KOMPAS.com - Aplikasi media sosial Snapchat menjadi startup dengan pertumbuhan paling menjanjikan karena berhasil menarik minat para investor.

Seorang sumber menuturkan, layanan media sosial ini telah meraih dana 1,8 miliar dollar AS atau setara Rp 24,3 triliun selama rentang setahun ini.

Para investor yang menggelontorkan dana antara lain Sequoia Capital, Spark Capital, Meritech Capital Partners, dan Dragoneer Investment Group, sebagaimana dilaporkan WSJ dan dihimpun KompasTekno, Senin (29/5/2016).

Saat ini, nilai valuasi Snapchat ditaksir mencapai angka 18 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 243 triliun. Angka ini lebih tinggi ketimbang nilai valuasi pada Maret 2015 lalu yang baru 16 miliar dollar AS atau berkisar Rp 216 triliun.

Nilai investasi tersebut menjadi sinyal bahwa Snapchat semakin dekat untuk menyaingi Facebook. Meskipun, saat ini nilai valuasi Facebook memang susah terkejar, yakni sebesar 342 miliar dollar AS atau sekitar Rp 4.621 triliun. 

Tahun ini, Snapchat memperkirakan pendapatan di kisaran 250 juta dollar AS (Rp 3,3 triliun) hingga 300 juta dollar AS (Rp 4 triliun).

Angka itu lebih tinggi empat kali lipat dibandingkan pendapatan 2015 yang hanya sebesar 60 juta dollar AS atau sekitar Rp 810 miliar. 

Soal nilai Snapchat juga menjadi fokus Fidelity Investment. Perusahaan tersebut telah membenamkan modal sebesar 175 juta dollar AS (Rp 2,3 triliun) untuk Snapchat dalam gelombang kedua pada awal Maret 2015.

Baca: 10 Miliar Video Ditonton di Snapchat Setiap Hari

Sinyal lain yang menandai tingginya minat dan kepercayaan investor terhadap bisnis Snapchat adalah persetujuan mereka untuk menerima saham biasa, bukan saham preferen.

Untuk diketahui, investor startup biasanya berlomba-lomba memperoleh saham preferen karena memiliki sejumlah hak istimewa. Misalnya hak voting atau yang terpenting adalah mendapat bayaran pertama saat terjadi akuisisi atau likuidasi.

Sejak dirilis 2011 lalu, popularitas Snapchat terus menanjak di Amerika Serikat dan negara-negara maju lainnya. Pada tahun yang sama, sebelas juta remaja angkat kaki dari Facebook dan disinyalir beralih ke Snapchat.

Baca: Baru Digemari di Indonesia, Apa Serunya Snapchat?

Di Indonesia, aplikasi berbagi video dan foto tersebut baru mulai diminati pada 2015 silam. Saat ini, beberapa nama artis sohor idola remaja semacam Dian Sastrowardoyo, Sissy Prescillia, Tantri Namirah, Tara Basro, Raisa, Pevita Pearce, Keenan Pearce, dan lainnya, sudah bergabung di aplikasi bernuansa kuning.

Baca: Layak Diikuti, Ini Daftar Akun Snapchat Artis Lokal dan Mancanegara

Per April 2016 lalu, 10 miliar video ditonton tiap hari di Snapchat. Aplikasi tersebut tersedia bagi pengguna iOS dan Android.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

Gadget
Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Internet
SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 'Preset' Game

SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 "Preset" Game

Gadget
HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

Gadget
Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Software
Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Software
Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com