Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bidik Pasar Asia, Twitter Caplok Petinggi Google dan Samsung

Kompas.com - 22/01/2014, 13:15 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - Twitter akan mengalihkan medan pertempurannya di jagat media sosial. Fokus jejaring sosial 140 karakter ini mulai tahun 2014 akan dipusatkan pada pasar Asia. Untuk itu, Twitter pun merekrut sejumlah petinggi baru untuk menjalankan strateginya.

Sebelumnya, Twitter memfokuskan diri pada pasar Jepang, negara dengan infrastruktur TI terbaik, namun masih mengalami kendala dalam mengeruk uang, serta Australia.

Namun kini, dikutip dari The Next Web, Twitter akan menaruh lebih banyak perhatian di negara India, Asia Tenggara, dan wilayah di sekitarnya.

Untuk itu, Twitter telah melakukan langkah agresif dengan merekrut petinggi-petinggi baru untuk wilayah Asia Pasifik dalam dua bulan terakhir, beberapa di antaranya ditempatkan di kantor perwakilan Singapura.

Tercatat beberapa eksekutif Microsoft, Google, dan Samsung telah dibajak Twitter untuk menempati jabatan strategis yang bertanggung jawab di wilayah Asia.

Mereka di antaranya adalah Freddie Covington, eks Microsoft yang kini menjadi International Marketing Director; Dickson Seow, lulusan Google yang menjabat Head Communications di Asia; serta jebolan Samsung, Christel Quek yang bertanggung jawab sebagai Regional Content Lead untuk Asia, Timur Tengah, dan Afrika.

Hingga saat ini, Twitter mengklaim memiliki 220 juta pengguna yang berbasis di luar Amerika Serikat. Namun, jumlah tersebut hanya mampu menghasilkan keuntungan 53 juta dollar AS dari aktivitas di luar AS atau 17 persen dari pendapatan totalnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com