Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hari, Video "Pen Pineapple Apple Pen" Ditonton 300.000-an Kali

Kompas.com - 29/09/2016, 19:50 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Video lagu Pen-Pineapple-Apple-Pen (PPAP) begitu diburu oleh netizen, khususnya di Facebook. Buktinya, video tersebut hanya butuh waktu singkat untuk bisa memanen ratusan ribu penonton.

Lagu yang menjadi viral di berbagai media sosial itu diunggah ke akun Facebook Piko-Taro, nama panggung untuk penyanyi lagu tersebut, pada 26 September 2016 lalu.

Baca: Apa Itu Pen Pineapple Apple Pen yang Ramai di Medsos?

Menurut pantauan KompasTekno dari akun tersebut, hanya dalam waktu tiga hari, atau tepatnya hingga hari ini, Kamis (29/9/2016) malam, jumlah penontonnya sudah mencapai 364.000 orang.

Angka tersebut terus saja meningkat secara drastis. Pantauan KompasTekno, angka rata-rata jumlah view terus meningkat hingga 10.000 per 30 menit.

PPAP adalah lagu yang dinyanyikan oleh musisi sekaligus komedian asal Jepang, Kazuhiko Kosaka atau populer dengan panggilan Piko-Taro. Awalnya lagu tersebut diunggah ke situs YouTube.

Selanjutnya, bak virus, video itu menyebar luas di berbagai media sosial dan jadi perbincangan di dunia maya.

Lagu PPAP menjadi viral melalui situs-situs komedi, seperti 9GAG dan SGAG. Selain itu, netizen juga membuat berbagai meme dan video cover, lalu membagikannya ke berbagai media sosial seperti Facebook, Vine, Instagram, dan Twitter.

Memang lirik lagu ini tak memiliki makna tertentu. Kalau dipikirkan, malah terkesan absurd. Namun sekali mendengar melodi dan lantunan liriknya, orang tak akan mudah melupakan Pen-Pineapple-Apple-Pen.

Lagu ini seolah menyusup ke alam bawah sadar pendengarnya dan membuat mereka bergumam atau bernyanyi dalam hati.

“Apple pen.. Pineapple pen.. Uh..! Pen-Pineapple-Apple-Pen..!”

Baca: Tips Membuat Video Viral oleh YouTuber Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com