Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Filter Baru Insta Stories untuk Natal dan Tahun Baru

Kompas.com - 18/12/2017, 11:11 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Menjelang perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2018, Instagram merilis beberapa filter menggemaskan pada fitur Stories, mengakomodir kebutuhan remaja yang gemar bereksperimen degan filter tematik.

Ada tiga filter yang bisa dinikmati. Pertama adalah frosted glass effect, di mana pengguna seakan-akan berada di tengah gurun salju yang berangin dan dingin.

Kedua adalah holiday makeup effect, di mana pengguna akan tampak lebih bening dengan tempelan makeup virtual yang pas untuk menyambut liburan akhir tahun.

Ketiga adalah gold and silver balloon overlay effect, di mana sisi-sisi depan pengguna disisipkan balon berwarna elegan. Hal ini mencerminkan perayaan Tahun Baru yang meriah dilengkapi efek confetti.

Baca juga: Instagram #2017BestNine Sudah Bisa Dibuat, Begini Caranya

Bukan cuma filter, paket stiker khusus Natal dan Tahun Baru juga bakal segera diperbanyak. Ragamnya mulai dari hiasan-hiasan Natal, penguin, kepingan salju, baju musim dingin, dan hal-hal terkait lainnya, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Senin (18/12/2017), dari GSMArena.

Divisi grafis Instagram agaknya sangat sibuk mempersiapkan visual-visual menarik agar selalu relevan dengan kebutuhan anak muda. Kendati begitu, divisi audio juga tak kalah banyak kerjaannya.

Selain soal filter dan stiker, Instagram  juga menghadirkan pembaruan pada efek Superzoom. Ada beberapa pilihan efek suara yang ditambahkan pada Superzoom, yakni audio Beats, Bounce, dan TV Show.

Segala pembaruan ini tersemat pada Instagram v26 untuk Android dan iOS, yang akan dirilis bertahap dalam beberapa pekan mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com