Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat MacBook Sarankan Beli Microsoft Surface 2

Kompas.com - 03/08/2019, 15:48 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Microsoft baru saja merilis video iklan yang mempromosikan perangkat laptop "2-in-1" besutannya, Microsoft Surface 2.

Uniknya, video iklan tersebut dibintangi oleh orang bernama Mackenzie Book. Ini pun menjadi menarik, lantaran nama pendek orang itu adalah Mac. Nah, jika digabung dengan nama belakang menjadi Mac Book, nama yang erupa dengan laptop bikinan Apple.

Video iklan berdurasi 30 detik itu menggelitik, sebab Mac Book sang bintang iklan menyarankan penonton untuk menggunakan laptop Surface, ketimbang MacBook.

Mac Book berpendapat bahwa Surface memiliki sejumlah kelebihan dibandingkan laptop besutan Apple. Menurut Mac Book, daya tahan baterai Surface lebih lama dibandingkan MacBook. Ia juga mengatakan Surface lebih cepat daripada MacBook.

Baca juga: Microsoft Resmi Rilis Surface Laptop 2

Selain itu, karena laptop konvertibel, Mac Book juga mengatakan Surface memiliki layar yang bisa disentuh (touchscreen), di mana laptop bikinan Apple memang tidak memiliki layar sentuh.

Dari iklan ini, bisa disimpulkan bahwa Microsoft ingin membuat iklan cerdik yang seakan-akan menggambarkan laptop Surface lebih unggul dibandingkan laptop MacBook, bahkan perangkat besutan Apple sendiri pun mengakuinya.

Pihak Apple belum memberikan respons terkait iklan kocak ini. Apple agaknya sedang kewalahan me-rebranding iPad yang disebut-sebut sebagai pengganti laptop, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari TheVerge, Sabtu (3/8/2019). 

iPad Pro generasi terbaru, misalnya, dibekali dengan keyboard eksternal. Jika dipakai secara bersamaan, perangkat itu memang menyerupai laptop Surface.

Baca juga: LG Luncurkan Monitor 5K Baru, Bisa untuk Isi Baterai MacBook dan iPad

Terlepas dari itu, jika berbicara saling sindir lewat iklan, bukan kali ini saja Microsoft menyindir Apple.

Sebelum ini, Microsoft kerap menyindir Apple lewat iklan yang menggambarkan bahwa produk-produk Microsoft, seperti PC dan Windows 10, lebih baik dibandingkan Mac dan MacOS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com