Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trik Menampilkan Rating IMDb dan Rotten Tomatoes Film di Netflix

Kompas.com - 01/07/2022, 10:31 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pecinta film seringkali melihat rating di situs macam IMDb (Internet Movie Database) atau Rotten Tomatoes (RT) sebagai referensi ketika akan menonton film dan serial TV yang baru.

Sebab, rating IMDb atau Rotten Tomatoes yang tinggi mengindikasikan bahwa film atau serial TV tersebut mendapatkan ulasan yang baik dan direkomendasikan untuk ditonton.

Nah, pengguna layanan streaming video-on-demand Netflix ternyata bisa menyertakan rating IMDb dan Rotten Tomatoes pada film dan serial TV yang ditayangkan di Netflix.

Dengan begitu, pengguna bisa lebih mudah mempertimbangkan film atau serial TV mana yang akan ditontonnya.

Mengingat selama ini, pengguna Netflix biasanya mengandalkan rekomendasi dari Netflix seperti fitur "Trending Now" dan "Top 10 Movies/TV Shows" sebagai pertimbangan untuk menonton.

Lantas, bagaimana cara menampilkan rating IMDb dan Rotten Tomatoes di film Netflix?

Pakai Chrome Extention "Trim"

Triknya adalah pengguna bisa menggunakan ekstensi di Google Chrome (Google Chrome Extention), bernama Trim.

Karena menggunakan ekstensi Chrome, artinya rating IMDb dan Rotten Tomatoes ini hanya dapat digunakan ketika pengguna mengakses Netflix versi web melalui browser Google Chrome saja.

Di laman Google Chrome Extention, Trim disebutkan bisa juga digunakan pada platform streaming seperti Netflix dan Amazon Prime Video.

Tangkapan layar film/serial Netflix yang sudah dilengkapi dengan rating IMDb dan Rotten Tomatoes.KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Tangkapan layar film/serial Netflix yang sudah dilengkapi dengan rating IMDb dan Rotten Tomatoes.
Nantinya, rating atau peringkat IMDb dan Rotten Tomatoes akan muncul di pojok kanan atas pada setiap poster film/serial di Netflix. Rating IMDb akan diwakilkan dengan ikon lingkaran berwarna kuning dan Rotten Tomatoes berwarna merah.

Ikon lingkaran berisi rating IMDb atau Rotten Tomatoes itu juga bisa diklik. Saat diklik, pengguna akan dialihkan ke situs IMDb/Rotten Tomatoes.

Di sana, pengguna bisa melihat informasi lengkap soal film yang dipilihnya tadi. Mulai dari informasi alur cerita, daftar pemain dan kru, daftar penghargaan, trivia/fakta unik, ulasan penonton, dan informasi lainnya.

Baca juga: Cara Berlangganan Netflix Pakai Pulsa Telkomsel

Selain untuk menampilkan rating IMDb dan Rotten Tomatoes, Trim juga dilengkapi sejumlah fitur lain, seperti:

  • Menampilkan genre Netflix populer di halaman beranda, halaman film, dan halaman serial.
  • Mengurutkan film/serial berdasarkan peringkat, tahun rilis, popularitas, atau judulnya dalam tampilan grid Netflix.
  • Menghapus film/serial apa pun dari tampilan kisi Netflix.
  • Menghilangkan item berperingkat rendah di Netflix, Amazon Prime Video, dan Hulu.
  • Menampilkan rating IMDb, Rotten Tomatoes, Metacritic, dan Douban.

Pantauan KompasTekno, Trim sudah digunakan oleh lebih dari 40.000 pengguna Chrome.

Baca juga: Daftar Harga dan Cara Langganan Netflix

Dalam kolom informasi praktik privasi, Trim mengeklaim bahwa pihaknya tidak akan mengumpulkan atau menggunakan data pengguna.

Untuk lebih jelasnya, berikut cara menambahkan ekstensi Trim ke Google Chrome:

  • Buka browser Google Chrome di desktop pengguna
  • Buka ekstensi  Chrome "Trim" melalui tautan berikut ini
  • Klik "Add to Chrome" untuk menambahkan ekstensi
  • Lalu, buka Netflix via web di alamat Netflix.com
  • Login ke akun pengguna
  • Nantinya, rating IMDb dan Rotten Tomatoes akan otomatis muncul di film/serial Netflix
  • Di bagian atas Netflix, pengguna dapat menemukan menu "Trim"
  • Di sana, pengguna bisa mengatur rating minimal yang akan ditampilkan di Netflix, dan lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Memahami Dunia Server, Ini Panduan Lengkap untuk Pemula

Memahami Dunia Server, Ini Panduan Lengkap untuk Pemula

Software
Pengguna YouTube Music Kini Bisa Cari Lagu dengan Bersenandung

Pengguna YouTube Music Kini Bisa Cari Lagu dengan Bersenandung

Software
10 Cara Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka dengan Mudah dan Praktis

10 Cara Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka dengan Mudah dan Praktis

Software
Smartphone Honor Magic 6 Ultimate Meluncur dengan Kamera OmniVision OV50K

Smartphone Honor Magic 6 Ultimate Meluncur dengan Kamera OmniVision OV50K

Gadget
Arti Kata 'Medium Ugly', Bahasa Gaul yang Lagi Ramai di Medsos

Arti Kata "Medium Ugly", Bahasa Gaul yang Lagi Ramai di Medsos

Internet
Poco M6 Pro: Tabel Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Poco M6 Pro: Tabel Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Gadget
Nvidia Blackwell B200 Meluncur, Chip AI Diklaim Tercepat di Dunia

Nvidia Blackwell B200 Meluncur, Chip AI Diklaim Tercepat di Dunia

Hardware
Infinix Note 40 Series Meluncur Global, Ada Empat Model dengan Kamera 108 MP

Infinix Note 40 Series Meluncur Global, Ada Empat Model dengan Kamera 108 MP

Gadget
Qualcomm Rilis Snapdragon 8s Gen 3, Chipset AI Generatif On-Device untuk HP Flagship 'Murah'

Qualcomm Rilis Snapdragon 8s Gen 3, Chipset AI Generatif On-Device untuk HP Flagship "Murah"

Hardware
Bocoran Galaxy Z Fold 6 FE, Ponsel Lipat Murah Samsung

Bocoran Galaxy Z Fold 6 FE, Ponsel Lipat Murah Samsung

Gadget
Bocoran Desain dan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 6, Lebih Tipis dan Punya Kamera 200 MP?

Bocoran Desain dan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 6, Lebih Tipis dan Punya Kamera 200 MP?

Gadget
Fitur Multitasking Ini Hilang di HyperOS Xiaomi, Gara-gara Google?

Fitur Multitasking Ini Hilang di HyperOS Xiaomi, Gara-gara Google?

Software
Tablet Gaming Legion Y700 Masuk Indonesia atau Tidak, Lenovo?

Tablet Gaming Legion Y700 Masuk Indonesia atau Tidak, Lenovo?

Gadget
10 Cara Mengatasi Kode MMI Tidak Valid di HP untuk Semua Operator, Mudah

10 Cara Mengatasi Kode MMI Tidak Valid di HP untuk Semua Operator, Mudah

e-Business
Topologi Star: Pengertian, Fungsi, Karakteristik, Cara Kerja, Kelebihan, dan Kekurangannya

Topologi Star: Pengertian, Fungsi, Karakteristik, Cara Kerja, Kelebihan, dan Kekurangannya

Hardware
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com