Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intel Core Generasi 8 Meluncur, Bikin Laptop Kian Ngebut

Seri prosesor Core generasi ke-8 dari Intel melakukan debut dalam bentuk empat model chip mobile untuk laptop, yakni Core i7-8650U, Core i7-8550U, i5-8350U, dan i5-8250U. Keempatnya memiliki CPU dengan empat inti pemrosesan (quad-core).

"Keluarga prosesor mobile ini membuat standar untuk kinerja tinggi, sebesar 40 persen dari generasi sebelumnya," ujar Senior Vice President and General Manager Intel, Gregory Bryant.

Bryant menambahkan, meski kinerja prosesor Core generasi ke-8 lebih tinggi, daya tahan baterai laptop akan tertap terjaga. "Anda dapat memutar video 4K hingga 10 jam secara local (dari harddisk) dalam satu kali pengisian baterai," imbuhnya.

Meski mengemban nama "generasi ke-8", keempat model prosesor ini menggunakan arsitektur "Kaby Lake" yang sama dengan keluarga prosesor Intel Core generasi ke-7, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari BGR, Jumat (1/9/2017).

Keempat model awal Core generasi ke-8 merupakan chip hemat daya yang ditujukan bagi laptop tipis dan laptop 2-in-1. Model-model prosesor untuk komputer desktop dijadwalkan menyusul pada akhir 2017.

Intel mengatakan, sebanyak 80 model laptop yang menggunakan prosesor Core generasi ke-8 akan dilepas ke pasaran pada tahun ini juga.

Baca: Intel Bocorkan Prosesor Generasi ke-9 ?Ice Lake?

https://tekno.kompas.com/read/2017/09/01/13480057/intel-core-generasi-8-meluncur-bikin-laptop-kian-ngebut

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke