Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gus Dur "Bicara" di Pameran Disrupto 2019

Gelaran teknologi ini dibuka oleh Presiden ke-4 RI, KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) yang "hadir" bersama putrinya yang berdiri di atas panggung, Yenny Wahid. Bagaimana bisa?

Sebenarnya, Gus Dur tampil dalam bentuk lukisan. Namun, teknologi Augmented Reality ( AR) membuatnya menjadi "hidup" kembali.

Tak banyak yang Gus Dur katakan. Ia hanya mengucapkan selamat atas ajang Disrupto yang digelar tahun ini.

"Tuhan Yang Maha Esa telah memberikan keragaman yang sangat besar dalam beragama, dalam berasal-usul etnik, dan sebagainya," kata Gus Dur di panggung utama Disrupto 2019 di Plaza Indonesia, Jakarta, Jumat (22/11/2019).

"Atas dasar itulah saya mengucapkan selamat kepada Anda dalam forum (Disrupto) ini," imbuhnya.

Yenny mengaku, ayahnya memiliki visi tentang kemajuan Indonesia yang mengedepankan perspektif humanisme, sejalan dengan pandangan hidupnya.

Visi tersebut, menurut Yenny, kemudian relevan dengan tema Disrupto kali ini, berikut tantangan yang sedang dihadapi Indonesia di tengah kemajuan teknologi yang serba pintar.

Disrupto 2019 sendiri membawa tema "The Future of Humanity" yang memamerkan kemajuan teknologi di ranah Artificial Intelligence ( AI), Augmented Reality ( AR), hingga Virtual Reality ( VR) dan manfaatnya bagi kehidupan manusia.

Disrupto 2019 akan digelar selama 3 hari, mulai 22 - 24 November 2019, di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

https://tekno.kompas.com/read/2019/11/22/18120017/gus-dur-bicara-di-pameran-disrupto-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke