Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inilah Daftar Game yang Siap Dirilis di Bulan April 2020, Apa Saja?

KOMPAS.com - Menginjak bulan April 2020, beberapa pengembang serta publisher tengah bersiap diri untuk merilis game terbaru yang bakal menjadi andalannya masing-masing.

Setidaknya ada puluhan game yang siap dirilis di bulan ini untuk sejumlah platform, baik PC (desktop), PS4, Xbox One, hingga Nintendo Switch. 

Beberapa di antaranya bisa dibilang merupakan game hasil polesan ulang alias remake yang dinantikan oleh para pencinta game, seperti Resident Evil 3 Remake dan Final Fantasy 7 Remake. 

Versi pertama dari Resident Evil 3 sempat dirilis di untuk pengguna PC, PlayStation (PS1), Sega Dreamcast, hingga Nitendo Gamecube pada tahun 1999.

Game ini rencananya bakal dirilis ulang dengan peningkatan grafis pada 3 April besok di platform PC, PS4, hingga Xbox One.

Ada pula Final Fantasy 7 yang merupakan salah satu game petualangan andalan Square Enix. Game ini dibuat berdasarkan seri Final Fantasy yang sempat dirilis di PS1 dan PC sekitar tahun 1998 silam.

Versi remake dari game ini akan resmi dirilis pada 10 April mendatang setelah beberapa kali mengalami penundaan. 

Selain kedua game remake tersebut, ada pula beberapa game yang dikembangkan dan kini hadir di platform baru. 

Salah satunya adalah game bergenre fighting yang diadaptasi dari serial anime populer Naruto Shippuden, yakni Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 Road To Boruto, yang bakal menyambangi Nintendo Switch pada 24 April mendatang. 

Diketahui, game tersebut sebelumnya telah hadir untuk pengguna PC, PS4, dan Xbox One sejak Februari 2016 lalu.

Artinya, ini kabar baik bagi para fans Naruto yang memiliki Nintendo Switch dan ingin bertarung menggunakan karakter favoritnya di dalam game.

Nah, berikut ini adalah daftar game lengkap yang bakal melenggang di bulan April 2020 ini sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Gamesradar, Kamis (2/4/2020).

- Totally Reliable Delivery Service [PC, PS4, Xbox One, Nintendo Switch] – 1 April 
- Curious Expedition [Nintendo Switch] – 2 April
- Aeolis Tournament [PC, Nintendo Switch] – 3 April
- Curious Expedition [Xbox One] – 3 April 
- HyperParasite [PC, PS4, Xbox One, Nintendo Switch] – 3 April 
- In Other Waters [PC, Nintendo Switch] – 3 April 
- Resident Evil 3 Remake [PC, PS4, Xbox One] – 3 April  
- Below [PS4] – 7 April 
- Disaster Report 4: Summer Memories [PC, PS4, Nintendo Switch] - 7 April
- Convoy [PS4, Xbox One, Nintendo Switch] – 8 April
- Final Fantasy 7 Remake [PS4] – 10 April 
- Tharsis [Nintendo Switch] – 11 April 
- Someday You'll Return [PC] – 14 April 
- Save Your Nuts [PC, Xbox One, Nintendo Switch] – 16 April
- SoundSelf: A Technodelic [PC, PC VR] – 22 April 
- Deliver Us The Moon [PS4, Xbox One] – 24 April 
- Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 Road To Boruto [Nintendo Switch] – 24 April
- Predator: Hunting Grounds [PS4] – 24 April
- Trials of Mana [PC, PS4, Nintendo Switch] – 24 April 
- Azure Striker Gunvolt: Striker Pack [PS4] – 28 April 
- Gears Tactics [PC] – 28 April 
- Moving Out [PC, PS4, Xbox One, Nintendo Switch] – 28 April 
- Sakura Wars [PS4] – 28 April 
- Dread Nautical [PC, PS4, Xbox One, Nintendo Switch] – 29 April 
- Minecraft: Dungeons [Xbox One, PC] - April (TBA)

https://tekno.kompas.com/read/2020/04/02/16450047/inilah-daftar-game-yang-siap-dirilis-di-bulan-april-2020-apa-saja-

Terkini Lainnya

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Internet
Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Gadget
iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke