Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jumlah Pengiriman Ponsel Xiaomi 2021 Naik

KOMPAS.com - Xiaomi baru-baru ini merilis laporan keuangannya untuk tahun fiskal 2021. Dalam laporan itu, disebutkan bahwa total pengiriman (shipment) ponsel Xiaomi di seluruh dunia menyentuh angka 190 juta unit.

Angka tersebut meningkat 30 persen dibanding total shipment ponsel Xiaomi secara global pada tahun sebelumnya (2020) yang mencapai 146 juta unit.

Dari angka 190 juta unit smartphone tadi, sekitar 24 juta unit diklaim berasal dari kategori smartphone kelas atas, alias flagship atau premium. Angka pengiriman ponsel premium ini meningkat 160 persen dibanding periode sebelumnya.

Terlepas dari pengiriman smartphone, secara keseluruhan, pendapatan Xiaomi pada 2021 tercatat di angka 328 miliar yuan (sekitar Rp 738 triliun), meningkat 33,5 persen dibanding tahun sebelumnya.

Dari total pendapatan tersebut, segmen smartphone sendiri disebut menyumbang total pendapatan terbesar dengan 208 miliar yuan (sekitar Rp 468 triliun), meningkat 37,2 persen dibanding tahun sebelumnya.

Sementara itu apabila melihat dari wilayah yang menyumbang pendapatan terbanyak, pasar Xiaomi di luar China diklaim menyumbang pendapatan terbanyak dengan angka 163 miliar yuan (sekitar Rp 367 triliun), meningkat 33,7 persen dibanding tahun sebelumnya.

Di segmen perangkat atau perabot pintar (AI), pendapatan Xiaomi juga dikatakan meningkat 26,1 persen ke angka 85 miliar yuan (sekitar Rp 191 triliun).

Kemudian di segmen layanan internet, Xiaomi tercatat meraup pendapatan sekitar 28 miliar yuan (sekitar Rp 63 triliun), meningkat 18,8 persen dibanding tahun sebelumnya.

Selain total pengiriman ponsel dan pendapatan, Xiaomi juga melaporkan jumlah pengguna  aktif bulanan (monthly active users/MAUs) MIUI yang ada di seluruh dunia, sepanjang 2021.

Mereka mengeklaim bahwa jumlah pengguna aktif bulanan Xiaomi di 2021 menyentuh angka 509 juta pengguna, meningkat 28,4 persen dibanding periode sebelumnya, dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Sabtu (26/3/2022).

Informasi selengkapnya mengenai performa bisnis Xiaomi secara global di 2021 bisa disimak di tautan berikut ini.

https://tekno.kompas.com/read/2022/03/26/10030057/jumlah-pengiriman-ponsel-xiaomi-2021-naik

Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke